Suara.com - Aktris Scarlett Johansson mengumumkan kabar bahagia belum lama ini. Bintang film Avengers tersebut resmi menikah dengan tunangannya, Colin Jost.
Scarlett Johansson dan Colin Jost menggelar pernikahan secara tertutup serta mematuhi protokol Covid-19. Keduanya menikah pada Kamis (29/10/2020).
Sebelumnya, Scarlett Johansson sendiri pernah menikah dua kali. Sementara, ini adalah pernikahan pertama bagi Colin.
Melansir laman Yahoo! Lifestyle Sabtu (30/10), pasangan ini menikah setelah tiga tahun berpacaran. Keduanya juga sudah bertunangan pada Mei 2019 silam.
Selain pernikahan yang berlangsung secara pribadi, Scarlett Johansson dan Colin Jost juga punya cara unik untuk mengumumkan status mereka sebagai suami-istri.
Alih-alih menyampaikannya lewat wawancara dengan majalah, pasangan ini memilih untuk mengungkap kabar pernikahan lewat akun Instagram Meals on Wheels.
Meals on Wheels merupakan organisasi amal yang bertujuan untuk memberikan makanan kepada orang lanjut usia yang membutuhkan bantuan.
Dalam unggahan Instagram mereka, terlihat jika Scarlett Johansson dan Colin Jost ingin menggunakan momen pernikahan mereka untuk menggalang dana.
"Kami bahagia untuk menyampaikan bahwa Scarlett Johansson dan Colin Jost sudah menikah akhir pekan lalu lewat upacara yang intim dengan keluarga dekat dan orang-orang tercinta, dan mengikuti protokol Covid-19 seperti arahan CDC," tulis unggahan Meals on Wheels.
Baca Juga: Rencana Pernikahan Dibocorkan, Ivan Gunawan Semprot Ruben Onsu
"Harapan mereka saat menikah adalah untuk membantu orang lanjut usia yang rentan dalam waktu sulit ini, dengan mendukung @mealsonweelsamerica."
"Tolong pertimbangkan untuk berdonasi demi merayakan pasangan bahagia ini," tambah Meals on Wheels.
Tak hanya disambut bahagia, kabar pernikahan Scarlett Johansson dan Colin Jost ini juga banjir pujian. Banyak yang mengapresiasi niat baik keduanya untuk menggalang donasi lewat berita pernikahan.
Colin Jost sendiri merupakan co-head writer dari acara Saturday Night Live. Sebelumnya, pria 38 tahun itu mengencani artis Rashida Jones.
Sementara, Scarlett Johansson pernah menikah dengan Ryan Reynolds pada 2008-2010, kemudian menikah lagi dengan Romain Dauriac sebelum bercerai di tahun 2017.
Scarlett Johansson juga memiliki seorang anak dari hasil pernikahannya dengan Romain, yang dinamai Rose Dorothy dan lahir pada 2014 lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet
-
Dari K-Drama ke Destinasi Nyata: Korea Travel Fair 2025 Hadirkan Pengalaman Wisata Autentik
-
Siapa Khamozaro Waruwu? Hakim Tipikor Medan yang Diteror dan Rumah Terbakar Saat Tangani Kasus Besar