Suara.com - Nugget ayam jadi salah satu pilihan makanan yang praktis untuk dimasak. Bagaimana tidak, tinggal mengeluarkan dari freezer dan digoreng sampai matang, nugget sudah siap disajikan.
Nugget ayam pun sangat cocok untuk bekal si kecil karena proses persiapannya sangat mudah dan cepat. Meski mudah ditemui di pasaran dengan harga yang variatif, tak ada salahnya untuk coba buat sendiri di rumah, lho.
Nugge tayam yang kamu buat sendiri tentu saja lebih terjamin kualitasnya. Hal ini karena kamu bisa memilih sendiri bahan-bahan apa yang kamu gunakan.
Ditambah lagi, nugget ayam yang kamu buat dijamin lebih sehat. Tentu saja karena tidak memakai bahan pengawet ataupun pewarna. Suara.com telah merangkum resep nugget yang bisa kamu olah di rumah. Yuk kita simak caranya.
Bahan:
- 400 gram daging ayam tanpa tulang
- 2 butir telur
- 1 buah bawang bombay ukuran besar
- 5 siung bawang putih
- 4 sdm tepung panir
- 2 buah wortel parut kasar
- Secukupnya garam
- Secukupnya lada
Bahan pencelup:
- 1 butir telur kocok lepas
- 4 sdm tepung terigu
- Secukupnya tepung panir
Cara membuat:
- Haluskan satu butir telur, bawang bombay, bawang putih dan daging ayam menggunakan blender atau food processor.
- Campurkan wortel dan tepung panir. Serta tambahkan lada dan garam. Aduk hingga rata.
- Letakkan adonan ke loyang yang telah dilapisi baking paper. Kukus sekitar 25 menit.
- Selesai dikukus, diamkan nugget hingga dingin. Keluarkan dari loyang, dan potong-potong sesuai selera.
- Balurkan nugget ke tepung terigu, lalu celupkan ke telur. Setelah itu lapisi telur di tepung panir.
- Nugget telah jadi. Kamu bisa langsung menggoreng nugget atau menyimpannya di freezer.
Cukup mudah kan? Dengan bahan-bahan yang terjamin, nugget ini jauh lebih sehat dibanding nugget kemasan yang dijual di pasaran. Resep ini dapat menghasilkan sekitar 35 buah nugget. Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep Udang Belacan untuk Makan Siang, Gurih dan Sedap!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya