Suara.com - Kabar mengenai restoran cepat saji Subway akan membuka cabang pertama di Indonesia ternyata hoaks atau tidak benar.
Padahal kabar tersebut sudah viral dan membuat banyak warganet senang karena merasa penantian panjang mereka akan segera berakhir.
Kabar tersebut pertama kali disampaikan oleh akun Instagram @subway_id.
Namun belakangan orang yang ada di balik akun tersebut telah membantahnya. Ia -- dalam akun yang sama, mengaku iseng membuat dan menyebarkan berita tersebut.
"Maaf telah menghancurkan hatimu, tapi ini bukan akun resmi Subway Indonesia. Saya membuat akun ini tadi malam karena bosan, dan tidak berpikir ini akan meledak sebesar ini," tulis akun tersebut di Instagram Story dengan bahasa Inggris.
Akun tersebut melanjutkan, ia meminta maaf dari lubuk hatinya yang terdalam karena telah menggunakan nama Subway untuk ketenaran, meski menurutnya ia tak bermaksud melakukan itu semua.
"Jadi, 24 jam dari sekarang, saya akan menghapus akun ini," tulisnya lagi.
Selain meminta maaf, akun tersebut juga berjanji tidak akan pernah mengulangi kesalahan itu lagi.
Tentu saja hal ini membuat banyak orang merasa kecewa, karena kabar tersebut hanya hoaks dan menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Baca Juga: Twitter Peringatkan Pengguna Jika Menyukai Cuitan Berpotensi Sesat
"Inilah mengapa saya memiliki masalah kepercayaan dengan orang atau masyarakat, pada dasarnya semua orang penipu termasuk Subway Indonesia ini," tulis @jiaYong27.
"Selamat, Kaliann semua masuk ke acara "Kennnnaaaaaaa Deh!!" Subway di negara lain udah banyak yang tutup gerai juga padahal, kecil kemungkinan untuk buka di Indonesia dalam waktu dekat," kata @mangGalih.
Kamu salah satu korbannya?
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Link Nonton Live MotoGP Mandalika 2025
-
5 Fakta Menarik Lauterbrunnen Swiss yang Indah, Lokasi El Rumi Lamar Syifa Hadju
-
Erina Gudono Unggah Momen Tedhak Siten Bebingah, Berapa Usia Ideal Bayi saat Melakukannya?
-
Gabriel's Coffee Eatery: Kafe Pet-Friendly Kekinian yang Wajib Dicoba di Gading Serpong!
-
Siap Kaya Raya? 3 Zodiak Ini Diprediksi Banjir Rezeki selama Oktober 2025
-
3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
-
5 Cara Membedakan Sepatu Puma Speedcat Asli dan KW dari Tampilannya
-
Tembus Rp1 M? Harga Cincin Lamaran Syifa Hadju dari El Rumi Jadi Sorotan
-
Silsilah Keluarga Putri Tanjung, Rumah Tangganya dengan Guinandra Jatikusumo Diisukan Retak
-
Apa Pekerjaan Guinandra Jatikusumo? Rumah Tangganya dengan Putri Tanjung Dikabarkan Retak