Suara.com - Fahrani Pawaka Empel kembali membagikan foto terbarunya di Instagram pada Kamis (9/12/2020). Kali ini, ia mengungkap detail tato bunga matahari yang ada di sisi kanan dan kiri kepalanya.
Tato ini terlihat jelas setelah gaya rambut Fahrani diubah. Ini menjadi tato kesekian yang disematkan Fahrani di tubuhnya.
"Ini tempat di mana bunga bermekaran dan tidak pernah mati. Aliran bumi baru, semoga sumbernya bersamamu," tulis Fahrani mengiringi unggahan tersebut.
Warganet jelas heboh usai melihat penampilan terbaru artis yang kini memakai nama Fa Empel itu. Ada warganet yang syok, tapi banyak juga yang memuji penampilan nyentrik ibu satu anak ini.
"Kenapa jadi kaya gini sih, dulu kamu anggun," kata seorang warganet dengan emoji menangis.
"Jani, masih syok gue," imbuh lainnya yang masih belum bisa move on dari karakter Fahrani di film "Radit dan Jani".
"Keren kak (emoji hati)," puji seorang warganet.
"Hidup memang sebuah pilihan di mana seseorang nyaman dengan jati diri sebenarnya," ujar warganet lainnya.
Fahrani sepertinya tak sembarangan membuat tato bunga matahari. Ia sempat membagikan cuplikan artikel yang dimuat oleh situs shesaidsunflower.com tentang keistimewaan bunga matahari.
Baca Juga: Viral Cowok Bertato Nikahi Cewek Berhijab, Publik: Ketika Cinta Bertasbih
Artikel yang pertama menunjukkan peran bunga matahari pasca bencana nuklir Chernobyl. Kala itu, bunga ini ditanam dalam jumlah besar untuk menyerap radiasi nuklir dari tanah Chernobyl.
Cuplikan selanjutnya yang dibagikan oleh Fahrani berisi tentang bunga matahari yang bisa hidup di mana saja. Ia bisa hidup di taman, di antara tanaman lain, bahkan di tanah yang paling jelek sekali pun.
Bukan hanya cantik, bunga matahari ternyata memiliki keistimewaannya sendiri. Sepertinya keistimewaan inilah yang membuat Fahrani mantap membuat tato bunga matahari di kepalanya.
Sementara itu, Fahrani sekarang tengah menghabiskan waktunya di Bali. Namun, model cantik ini sebenarnya sudah cukup lama tinggal di Berlin, Jerman dan membangun karier serta bisnisnya di sana.
Salah satu bisnis yang dijalani oleh Fahrani adalah lini fesyen bernama Pawaka. Merek fesyen model berusia 36 tahun ini pun mulai dilirik oleh bintang-bintang dunia, termasuk Rihanna.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
30 Link Twibbon Hari Guru Nasional 2025 untuk Diunggah ke Media Sosial
-
25 Contoh Ucapan Hari Guru Nasional 2025, Menyentuh dan Penuh Makna
-
25 Ucapan Hari Guru Nasional dari Murid untuk Konten #TerimaKasihGuruku
-
Bukan Cuma Kasino: Macau Kini Jadi Magnet Event Gastronomi dan Budaya Asia
-
Susunan Upacara Hari Guru Nasional 2025, Ini Aturan Berpakaiannya
-
7 Lipstik Glossy Terbaik untuk Bibir Kering, Melembapkan dan Bikin Wajah Lebih Fresh
-
5 Zodiak yang Rata-Rata Diisi oleh Orang Kaya, Punya Sifat Ulet dan Ambisius
-
5 Rekomendasi Foundation Water Based yang Wudhu Friendly, untuk Makeup Natural Seharian
-
5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
-
5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan