Suara.com - Setelah menikah, tak semua orang akan langsung tinggal berdua dengan pasangannya. Beberapa orang akan tinggal bersama orangtua atau mertuanya terlebih dulu.
Salah satu contohnya adalah wanita ini. Wanita ini tinggal bersama sang mertua setelah menikah. Dalam akun TikTok @mithaaa51, ia membagikan cerita saat tinggal bersama mertua.
Di video singkat tersebut, wanita ini menyebutkan orang yang tinggal bersama mertua pasti pernah melakukan hal serupa dengannya,
Wanita tersebut menunjukkan sejumlah jajanan yang disembunyikan di balik kain. Di bawah kain tersebut tampak beberapa tusuk sempolan, saus, dan juga segelas minuman dingin.
Melihat video ini, banyak warganet yang memberikan reaksi mereka. Ribuan komentar memenuhi unggahan tersebut.
Ternyata hal ini tak disetujui oleh banyak orang yang tinggal bersama mertua. Para warganet pun ramai-ramai bercerita soal membeli jajan di rumah mertua.
"Aku ngak pernah kayak gitu. Kalau kayak gitu kesannya pelit, atau nggak mau dimakan sama yang lain. Aku sih lebih seneng makan bareng-bareng," cerita seorang warganet.
Warganet yang lain pun ikut berkomentar. "Ya ampun. Maaf nih mbak, aku nggak ada sifat kayak gitu. Kalo jajan ya jajan semua. Kalo pengen uangnya nggak cukup untuk semua ya ditahan dulu," ujar warganet ini.
Namun, di sisi lain ada pula warganet yang mencoba berpikir dari sudut pandang wanita di dalam video tersebut.
Baca Juga: Bantu Ibu Pacar Siapkan Nasi Kotak Pengajian, Gadis Ini Malah Berujung Malu
"Yang dimaksud mbaknya tuh bukan mau pelit, tapi cuma jaga perasaan aja. Soalnya kalo jajan segitu banyaknya nanti dibilang boros atau apalah sama mertuanya," tulis warganet di kolom komentar mencoba menjelaskan.
Sementara itu, hingga Kamis (11/2/2021), video tentang wanita sembunyikan jajanan dari mertua ini telah viral dan ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
Terkini
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow
-
5 Rekomendasi Body Lotion Mengandung AHA dan BHA untuk Memutihkan Kulit
-
5 Rekomendasi Lipstik Matte untuk Bibir Kering Usia 40 Tahun ke Atas
-
Dari Wellness hingga Kuliner Viral: Panduan Lengkap Menikmati Kemeriahan di Bulan November
-
5 Body Lotion Mengandung Retinol untuk Usia 40 Tahun, Bikin Kulit Tetap Kencang dan Glowing
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Menghilangkan Bekas Jerawat
-
4 Peeling Serum Terbaik untuk Usia 30 Tahun, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
5 Rekomendasi Maskara Wudhu Friendly dan Mudah Dibersihkan, Cocok Buat Muslimah Anti-Ribet
-
5 Rekomendasi Bedak Padat dengan Hasil Dewy, Bikin Kulit Glowing Tanpa Terlihat Berminyak