Suara.com - Meghan Markle dan Pangeran Harry mengumumkan kabar bahagia yang tengah menantikan anak kedua mereka tepat di Hari Valentine, 14 Februari 2021 kemarin.
Ternyata, ada alasan khusus di balik pemilihan tanggal ini untuk mengumumkan kabar spesial tersebut.
Ya, 37 tahun silam, sang ibu, mendiang Putri Diana juga secara resmi mengumumkan bahwa dia sedang mengandung anak keduanya, yakni Pangeran Harry pada Hari Valentine 1984.
Dilansir People, menurut arsip surat kabar Daily Express saat itu, kehamilan Diana dipublikasikan dalam sebuah pernyataan khusus dari istana Buckingham.
Dalam pengumuman itu disebutkan Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip turut bahagia dengan berita tersebut.
Bukan cuma itu, dalam kesempatan bahagia tersebut, Putri Diana, yang saat itu berusia 22 tahun, mengaku tidak memiliki preferensi, apakah yang dikandungnya adalah bayi laki-laki atau perempuan.
Putri Diana dan Pangeran Charles menyambut putra kedua mereka, Pangeran Harry pada 15 September 1984.
Berbeda dari sang mertua Meghan memilih mengumumkan berita kehamilannya lewat foto hitam-putih yang menakjubkan yang diambil dari jarak jauh menggunakan iPad oleh teman dan fotografer lama mereka, Misan Harriman.
Harry yang tersenyum dan tanpa alas kaki menatap penuh kasih sang istri, yang sedang membuai perut hamilnya saat dia berbaring di pangkuannya.
Baca Juga: Hits: Meghan Markle Hamil Anak Kedua, Tes Kepribadian Perempuan Cerdas
"Kami dapat memastikan bahwa Archie akan menjadi kakak laki-laki. Duke dan Duchess of Sussex sangat gembira menantikan anak kedua mereka," kata juru bicara pasangan itu kepada People.
Kabar bahagia datang setelah Meghan mengungkapkan dirinya sempat mengalami keguguran pada Juli 2020 lalu.
"Kehilangan seorang anak berarti membawa kesedihan yang hampir tak tertahankan, dialami oleh banyak orang tetapi hanya dibicarakan oleh sedikit orang," tulisnya dalam esai New York Times yang sangat jujur dan memilukan pada 25 November 2020.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!