Suara.com - Ayam goreng menjadi salah satu makanan yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Tapi apa jadinya jika ada penampakan ayam goreng sujud yang membuat warga masyarakat gempar?
Umumnya, sebuah restoran cepat saji akan memberikan informasi daftar menu, harga beserta gambar sajian ayam goreng dan makanan lainnya.
Tapi belakangan, warganet justru digemparkan dengan sebuah foto menu milik salah satu restoran yang memperlihatkan ayam goreng sujud.
Lalu, bagaimana wujudnya ya ayam goreng sujud yang membuat masyarakat geger ini?
Postingan foto ayam goreng sujud tersebut menjadi viral usai diunggah kembali oleh akun Twitter @ciloqcilik.
"Kiamat sudah dekat," tulis sang pemilik akun Twitter.
Awalnya, terlihat sebuah kutipan tangkapan layar antara kakak dan adik.
Tak lama berselang, sang adik mengirimkan foto ayam goreng sujud tersebut kepada kakaknya.
Bentuk sayap ayam goreng yang ada di menu restoran tersebu, posisinya ternyata sukses membuat publik gagal fokus.
Baca Juga: Ekspresinya Kegigit Lengkuas Viral, Anies Baswedan Beri Komentar Kocak
Tertulis harga dari sayap ayam goreng tersebut senilai Rp7.000 per potongnya.
Bak orang sedang melakukan gerakan bersujud, sontak saja penampakan ayam goreng sujud tersebut viral dan ramai mendapatkan berbagai tanggapan dari warganet.
"Ngakak banget ini," sebut salah seorang warganet.
"Wkwkwk, nggak gitu konsepnya," imbuh warganet lain.
"Jam segini dapat notif dari Twitter 'Kiamat Sudah Dekat' pas ditap, buset gue kira apaan ternyata gambar ayam goreng doang," timpal warganet lainnya.
Sampai dengan artikel ini ditulis foto ayam goreng sujud tersebut telah viral dan mendapatkan 18 ribu lebih likes dari warganet. Duh, ada-ada saja ya!
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!