Suara.com - Akun TikTok @iniakudww mengisahkan pengalamannya saat bertemu badut penjual balon di pelataran sebuah SBPU. Kisahnya menarik perhatian karena cukup membuat haru warganet yang melihatnya.
Awalnya perempuan berhijab tersebut bercerita, jika ia dan temannya yang saat itu sedang mengisi bahan bakar sepeda motor mereka, melihat badut berkostum Pikachu yang menggemaskan. Badut itu terlihat menjajakan beberapa balon berwarna-warni.
Perempuan bernama Dwita Ayu itu mengatakan, karena sepi dan terlihat tidak ada yang membeli, ia lantas mendekati badut penjual balon tersebut dan berniat membelinya.
Tak disangka, setelah didekati, rupanya seorang bapak yang memakai kostum badut itu tidak mematok harga untuk barang dagangannya. Siapapun bisa memasukkan uang seikhlasnya setelah berfoto atau membawa balon ke dalam sebuah kotak yang menggantung di lehernya.
"Jadi kita lagi isi bensin. Terus lihat ada badut jual balon. Karena sepi yang beli, akhirnya kita mutusin samperin dan beli. Dan kalian tahu? Harganya seikhlasnya," tulisnya dalam video tersebut.
Si pemilik akun pun mengajak siapapun yang sering melewati SPBU Kodau, Bekasi bisa membantu si bapak debgan cara membeli balon yang ia jual dengan membayar seikhlasnya.
"Beliau cari uang bukan untuk bermewah-mewahan, tapi untuk menyambung kehidupan. Maaf yang cuma bantu sedikit," tulisnya lagi.
Tentu saja kisah ini pun ramai diperbincangkan warganet hingga telah dilihat oleh lebih dari 422 ribu kali. Bahkan, belakangan Dwita dan temannya membuka donasi untuk membantu bapak berkostum badut tersebut untuk meringankan bebannya.
"Kalo kamu beli balon bapak ini, kamu tidak sedang membantu CEO beli mobil mewah baru, tapi kamu sedang membantu seseorang nyari sesuap nasi untuk dimakan besok," tulis @serendipity.
Baca Juga: Beli Tahu Dapat Saus Super Mungil, Pria Ini Penasaran Cara Ikat Bungkusnya
"Di tengah kesulitan, beliau masih mampu mengajarkan arti sebuah keikhlasan. Sehat selalu Bapak. Ayo kita mulai dari sekarang untuk berbagi kasih kawan!," ungkap @mosesrafaell.
"Beberapa orang yang berjualan hanya ingin bertambah kaya, namun orang yang seperti mereka berjualan hanya untuk makan bersama keluarganya :(," kata @mieayambobagreentea.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?