Suara.com - Lisa BLACKPINK baru saja menyapa penggemar lewat live streaming di V LIVE+ pada Jumat (9/4/2021). Tidak sendiri, Lisa kemarin live bersama Jisoo BLACKPINK dan membahas beragam hal.
Seperti biasa, outfit Lisa dalam tayangan itu langsung diulik oleh sederet akun fesyen setia di Instagram. Salah satu akun yang mengulik detail merek dan harga outfit Lisa adalah @iamygfashionblackpink_1.
Akun tersebut mengungkap bahwa Lisa mengenakan outfit dari beragam brand saat live bersama Jisoo. Ia diketahui memakai kardigan dari label fesyen asal London, House of Sunny, seharga Rp1,8 juta.
Yang tidak kalah menarik adalah ikat rambut yang terlihat dibawa Lisa saat itu. Pasalnya, musisi kelahiran Thailand itu memilih ikat rambut keluaran brand mewah Hermes yang harganya mencapai Rp3,3 juta.
Seketika detail tentang barang fashion yang dipakai Lisa pun menyedot perhatian warganet. Beragam komentar langsung diberikan oleh warganat atas unggahan tersebut. Banyak warganet yang insecure saat tahu harga ikat rambut Lisa.
"Iket rambut sama baju, mahalan iket rambutnya," celetuk warganet.
"Buset itu iket rambut lebih mehong daripada uang jajan gua sebulan," ujar yang lain.
"Kunciran (emoji menangis). Dompet gua menangis lis sumpah," kata warganet lain.
"Anjirtt iket rambut aja 3 jutaan dahlah gue pake karet uduk aja," pungkas yang lain.
Baca Juga: Harganya Rp29 Juta, Tas Lisa BLACKPINK Malah Disebut Mirip Wadah Bekal Nasi
Selain item fesyen yang disebutkan sebelumnya, Lisa diketahui mengenakan celana seharga Rp3,6 juta. Kemudian fans juga mendapati bantal Hermes senilai Rp8,7 juta di tempat Lisa dan Jisoo melakukan live.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!