Suara.com - Masih bingung ingin buka puasa dengan menu apa hari ini? Anda bisa mencoba Se'i, masakan berbahan utama daging sapi asap khas Nusa Tenggara Timur (NTT) yang memiliki citarasa unik dan lezat. Menu tersebut dapat Anda jumpai di gerai Sei’Tan yang menambah daftar pilihan brand Se’i yang makin digemari pecinta kuliner.
Sejak hadir 1 Februari 2021, brand kuliner tersebut berhasil mencuri perhatian foodies khususnya wilayah Jakarta dan sekitarnya. Dengan menggunakan daging sapi wagyu, hingga akhir Maret 2021 Sei’Tan berhasil membuat ratusan ribu pelanggan setianya ketagihan.
Sei’Tan merupakan salah satu merek dari Legit Group yang berkonsep Cloud Kitchen dimana menyediakan makanan pesan antar (delivery) dan pesan ambil (pick up) yang memiliki berbagai keunggulan dan keunikan menonjol dibandingkan Se’i lainnya.
Keunggulan utamanya adalah daging sapi wagyu pilihan yang diproses selama tiga hari dengan bumbu pilihan dan diasap dengan kayu rambutan sehingga bumbunya meresap, dagingnya empuk, lembut dan sensasi harum dagingnya yang smokey.
Satu paket Sei’Tan berisi nasi pulen, potongan Se’i dari daging sapi wagyu pilihan dengan porsi yang cukup besar, telur barendo yang gurih renyah, sayur daun singkong kecombrang dan tentunya empat pilihan sambal. Pilihan sambal tersebut agak berbeda dengan Se’i lainnya diantaranya adalah sambal andaliman, rica-rica, matah dan belimbing wuluh.
“Sei’Tan adalah Se’i yang hadir dengan olahan daging wagyu premium yang lembut. Selain itu yang membedakan Se’i lainnya, kami menghadirkan empat pilihan sambal yang fresh, sensasi pedasnya pas dan lebih kaya rasa khas nusantara. Aaroma daging asapnya yang smokey berpadu dengan sambalnya membuat pelanggan bisa ketagihan," terang Chief Marketing Officer Legit Group, Monica Evanti Andriani.
Untuk sambal, sambung dia, pelanggan dapat melakukan pemesanan sambal terpisah atau sambal campur, menyesuaikan selera.
Meskipun Sei’Tan baru saja hadir dan sukses disambut positif, Monica berpendapat, bukan karena serta merta momentum antusiasme pecinta kuliner terhadap makanan asal Nusa Tenggara Timur ini tengah digemari, tetapi karena sensasi rasa enak hingga membuat pelanggan repeat order. "Terhitung hingga awal akhir bulan Maret 2021, ratusan ribu orang menyukai hidangannya," imbuhnya.
Hingga kini, kata Monica, Sei’Tan ada di 12 Titik Jakarta Tangerang, seperti Gandaria, Pondok Indah, Cilandak, Gunawarman, Kemang, Thamrin, Setiabudi, Puri Indah, Pluit, Kelapa Gading, Karawaci dan Alam Sutera. "Dalam waktu dekat, kami akan buka cabang baru di Jakarta," katanya singkat.
Baca Juga: Hari Kartini 2021, Ternyata 4 Sajian Ini Dulu Digemari Sang Pendekar Wanita
Anda yang ingin mencicipi menunya melaluai layanan antar, Sei’Tan dapat dipesan melalui aplikasi Grab Food dan Go-Food. Saat ini, satu porsi Sei’Tan dapat dinikmati dengan harga Rp 45.000 per porsi dan selama Ramadhan tahun ini ada promo menarik yang dapat dilihat di instagram @SeiTan.id.
"Akan ada kejutan juga lewat promo bundle yang bisa dipantau update-nya di Instagram dan website kami," pungkas Monica.
Berita Terkait
-
Tak Cuma Hamburger, Ini 10 Menu Kuliner Amerika Serikat Populer yang Menarik Dicoba
-
Sate Kere, Kuliner Legendaris Solo dan Jogja yang Punya Sejarah Unik
-
Mengenal Adrem, Kuliner Unik Bantul yang Populer di Pasar Kangen Jogja
-
Menyusuri Jejak Rasa Kuliner Tradisional di Pasar Kangen Jogja 2025
-
Surga Kuliner Baru Jakarta, 3 Restoran Keluarga Buka Bareng di Lippo Mall Nusantara
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Terpopuler: Ranking Kampus Gibran di Dunia Terungkap, Pemilik Akun Bjorka Dibekuk Polisi
-
Siap-Siap, Festival Gaya Hidup Terbesar Jakarta Bakal Hadir: Ada 700+ Tenant dan Bintang K-Pop!
-
Terpesona Talenta Generasi Muda, Addie MS Gaet Cicit WR Supratman Dalam Konser Simfoni
-
Tren Baru Asuransi: Program Loyalitas Jadi Daya Tarik, Tawarkan Medical Check-up Gratis
-
Rahasia Cari Tiket Pesawat Murah: Trik Jitu Menggunakan Google Flights
-
6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
-
10 Produk Makeup Musim Semi 2025 yang Akan Mengubah Riasan Anda
-
5 Destinasi yang Wajib Dikunjungi: Pengalaman Budaya Internasional yang Mengubah Hidup
-
Situs dan Data yang Diretas Hacker Bjorka: Alamat Pejabat hingga KPU Jadi Korban
-
Hacker "Bjorka" Asal Mana? Diduga Sudah Ditangkap Polisi, Sempat Dikira Orang Polandia