Suara.com - Seorang wanita asal Michigan, Amerika Serikat, nyaris kehilangan penglihatan usai tidak sengaja meneteskan lem kuku ke matanya. Kejadian tersebut dialami wanita ini sekitar seminggu lalu.
Wanita bernama Yacedrah Williams itu awalnya tertidur dalam keadaan masih memakai lensa kontak. Lalu saat tengah malam, ia terbangun karena matanya terasa kering dan berniat melepas lensa kontaknya.
Williams lalu mengambil obat tetes mata di tas untuk lebih dulu membasahi matanya sebelum melepas lensa kontak. Alih-alih botol obat tetes, ia justru mengambil lem kuku yang ukurannya hampir sama.
Nahasnya, Williams langsung meneteskan lem tersebut ke mata tanpa mengeceknya lebih dulu. Alhasil kelopak mata wanita ini nyaris nempel sesaat setelah ditetesi lem.
"Saya bilang, 'Oh astaga', dan itu jatuh di mata dan saya mencoba menghapusnya karena itu menutup mata saya," kata Williams dilansir Fox News, Jumat (23/4/2021).
Beruntung Williams saat itu sedang bersama suami sehingga bisa langsung membawanya ke rumah sakit. Setibanya di sana, Williams langsung mendapat perawatan dari dokter dan tim.
Lagi-lagi nasib baik berpihak kepada Williams karena berhasil selamat dari kecelakaan yang hampir membuatnya buta. Dokter mengatakan wanita itu selamat berkat lensa kontak yang belum sempat dilepas.
"Mereka (dokter) mengatakan bahwa lensa kontak menyelamatkan penglihatan saya. Mereka terus berkata, 'Kamu mungkin akan kehilangan bulu mata', yang mana itu sudah terjadi karena mereka harus menariknya dan membalik bagian atas kelopak mata saya," lanjut Williams.
Sementara itu, Dr. George Williams dari Beaumont Health memberikan tips pertolongan pertama jika ada sesuatu yang masuk ke area mata. Caranya dengan segera membilas mata menggunakan air keran atau air dari botol. Langkah itu disebut bisa mengurangi resiko kebutaan.
Baca Juga: Usai Jadi Viral karena Menata Rambut Pakai Lem, Wanita Ini Endingnya Oplas
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok