Suara.com - Munculnya jerawat bisa sangat mengurangi rasa percaya diri Anda. Apalagi, jika jerawat muncul satu hari jelang perhelatan besar.
Tak perlu bingung, dr Purvisha Patel, dokter kulit bersertifikat dan pendiri Visha Skincare dari Inggris mengatakan, meski jerawat tak bisa hilang dalam waktu semalam, Anda bisa menyembunyikannya.
"Anda dapat membuatnya terlihat jauh lebih baik, jadi seolah-olah jerawat itu hilang," kata dia, dilansir ANTARA dari ELLE.
Lalu, bagaimana cara menyembunyikan jerawat? Simak langkah-langkahnya berikut ini.
Aplikasikan produk berbahan khusus
Aplikasikan produk-produk berbahan benzoyl peroksida, sulfur, tea tree oil atau produk asam salisilat sebelum tidur.
Benzoyl peroksida adalah zat pemutih yang membunuh mikroba dan mampu mengeringkan minyak di folikel. Tea tree oil dan sulfur juga melakukan hal yang mirip dengan benzoyl peroksida dengan mengeringkan jerawat.
"Menggunakan produk ini bisa membuat jerawat terlihat mengecil di pagi hari," kata Dr Patel.
Dr Angela J. Lamb, Direktur Praktik Fakultas Dermatologi Westside Mount Sinai di New York City, Amerika Serikat merekomendasikan menggunakan produk topikal yang diresepkan, jika Anda kebetulan memilikinya di lemari obat Anda.
Baca Juga: Bahaya Makan Makanan Bersantan Saat Idul Fitri: Kolesterol hingga Jerawat
Gel yang mengandung klindamisin, antibiotik, atau minocycline topikal dapat menyembuhkan jerawat dengan cepat.
Tetapi jika Anda lebih suka menggunakan produk yang tidak memerlukan resep dokter, Dr Patel dan Dr Lamb keduanya merekomendasikan untuk mencoba asam salisilat terlebih dahulu.
"Produk asam salisilat tidak hanya mengeringkan jerawat dan membunuh mikroba, tetapi juga mengelupas kulit di bagian atas agar kotoran yang terkumpul keluar dari folikel," kata Dr Patel.
Bersihkan wajah
Jangan abaikan kekuatan pembersih yang baik. Anda dapat menemukan satu yang mengandung bahan-bahan yang disebutkan di atas — seperti asam salisilat, atau berinvestasi dalam pembersih pengelupasan kulit yang bagus.
Penggunaan pembersih secara teratur tidak hanya akan mengobati jerawat yang Anda miliki, tetapi juga mencegah keadaan darurat di masa mendatang.
Berita Terkait
-
4 Serum dengan Kombinasi Aloe Vera & Cica, Duo Andalan Kulit Rentan Jerawat
-
Bebas Jerawat! 5 Foundation Lokal Non-Comedogenic Aman untuk Kulit Sensitif
-
4 Cleanser Korea dengan Green Tea untuk Bersihkan Kotoran dan Lawan Jerawat
-
5 Sabun Mandi Non SLS Terbaik untuk Jerawat Punggung yang Bikin Kulit Mulus
-
7 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat, Mulai Rp20 Ribuan
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
5 Jam Tangan Original Murah Ada Fitur Alarm dan Water Resistant
-
7 Day Cream Mengandung Anti Aging untuk Usia 30-an, Cegah Penuaan Lebih Awal!
-
3 Sumber Kekayaan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
-
Kolaborasi Kunci Sukses: Bagaimana 'Co-Branding 5.0' Mendorong Kebangkitan Sektor Pariwisata RI
-
7 Sunscreen untuk Kulit Berminyak Sekaligus Samarkan Flek Hitam, Cocok buat Remaja hingga Usia 40-an
-
Juaranya Sunscreen, Tetap Azarine
-
Bukan Sekadar Menginap: Ini Cara Baru Hotel Jadi Pusat Gaya Hidup Urban Terintegrasi
-
7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Mawar: Tahan Lama, Wanginya Bikin Orang Terpikat
-
5 Jam Tangan Casio Wanita Terbaik yang Murah, Stylish, dan Anti Air
-
PMB 2026 Universitas BSI Dibuka, Bangun Karir dari Kampus yang Tepat!