Suara.com - Banyak selebriti Tanah Air yang berjuang keras untuk menurunkan berat badan setelah melahirkan. Salah satunya adalah Zaskia Gotik yang melahirkan anak pertama pada November 2020 lalu.
Perjuangan Gotik menurunkan berat badan pun sudah mulai membuahkan hasil. Pada April 2021, pedangdut cantik ini mengabarkan dirinya sudah berhasil turun 7 kg dalam waktu 2 bulan saja.
Progres penurunan berat badan Gotik pun masih terus menunjukkan kenaikan. Pada unggahan Instagram yang dibuat awal Mei, Gotik mengaku sudah berhasil menurunkan berat badan sebanyak 8 kg.
"Mau mencapai apa yang kita inginkan koncinya adalah KONSISTEN. Yey aku sangat senang sekali dengan penghasilan berat badan aku hilang sampe 8 kg, walaupun target aku butuh 8 kg lagi untuk lost," tulis Gotik di Instagram, dikutip Sabtu (29/5/2021).
Gotik menyertakan foto dirinya bersama dokter yang mendampinginya selama diet, yakni dr. Cissie Nugraha, MD., MSc.,MARS. Ia bersyukur bisa bertemu dan konsultasi diet bersama dokter cantik ini.
"Semangat banget untuk kembali lagi bodyku seperti dulu dan aku sangat beruntung bertemu dr ajaib ini @cissienugraha. Dok terimakasih banyak atas bantuannya," lanjut pelantun "Bang Jono" tersebut.
Keberhasilan Gotik dalam menurunkan berat badan dalam waktu singkat jelas menarik perhatian warganet. Banyak yang penasaran dengan program diet yang dijalani oleh Gotik.
"Gimana dong cara nurunin berat badan yang konsisten. Mau dong tipsnya," celetuk warganet.
"Resepnya apa ya supaya bisa langsing neng," ujar warganet lain.
Baca Juga: 5 Pedangdut Penyayang Keluarga Ini Tak Segan Berbagi Rezeki dengan Ortu
"Alamat kliniknya di mana kak @zaskia_gotix. Pengen kurus," imbuh yang lain.
"Selain konsisten, ada obat langsing khususnya gak teh?" ujar lainnya penasaran.
Sementara itu, dokter yang dipilih Zaskia Gotik sepertinya bukan orang sembarangan. Ia diketahui berhasil mendampingi Melly Goeslaw dalam menurunkan berat badan. Ia juga diikuti sederet artis besar di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya
-
5 Rekomendasi Sepatu Sandal Nyaman nan Stylish: Cuma Ada di Foot Locker!
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan