Suara.com - Selama ini, banyak orang, terutama di Indonesia, menganggap bahwa dapur adalah teritori perempuan. Karena, tugas perempuanlah untuk memasak dn menyajikan makanan untuk keluarga. Namun, hal ini dibantah oleh Nicholas Saputra. Menurutnya, dapur bukanlah teritori untuk satu gender saja.
Ia mengaku, selama pandemi ini, dirinya justru menjadi lebih sering masuk ke dapur dan mengekplor masakan indonesia. "Saya sempat lama di vila saya, dan selama pandemi saya menanam berbagai sayuran, seperti bayam, kangkung, oyong, cabai. Kemudian mengolah bumbu-bumbunya juga. Ada kepuasan tersendiri di sana. Dan karena sering, sekarang jadi hapal," kata Nicho dalam acara Open House Pembaharuan Showroom dan Produk Terbaru Miele, Kamis (3/6/2021), di Jakarta.
"Soal lelaki ke dapur bukan hal yang aneh dalam kehidupan pribadi saya. Ayah saya memasak. Ayah saya suka masak makanan western dan ibu saya suka masak indonesia. Jadi, saya tidak pernah melihat dapur itu teritori satu gender tertentu. Menurut saya, untuk memasak, tidak ada gender yang dominan. Dan ini juga saya lihat di daerah-daerah tertentu. Kita bisa melihat ada pembagian tugas memasak. Di Sumatera, misalnya, kalau mau masak rendang atau gulai, itu lelaki yang kerja," tambah Nicho.
Terkait dengan aktivitas Nicho yang kerap mengeksplor masakan nusantara selama pandemi, Miele, produsen peralatan rumah tangga premium terkemuka asal Jerman, menggandeng dirinya dalam kampanye Miele di Indonesia. Salah satu wujud kampanyenya adalah dengan memproduksi video yang dibintangi oleh Nicholas Saputra.
Ester Theresia Tika, Marketing Manager PT. Bloomfils International -- distributor resmi Miele di Indonesia memaparkan, “Dalam rangka memperkenalkan rangkaian produk teranyar serta mendekatkan brand Miele dengan konsumen di Indonesia, kami melakukan sejumlah terobosan seperti mempresentasikan rangkaian produk Gen 7000 pada wajah baru showroom Miele, serta menggandeng Nicholas Saputra dalam kampanye Miele di Indonesia."
Inisiasi untuk bekerjasama dengan Nicholas Saputra, dikatakan Ester, dilakukan karena alasan yang kuat. “Kami telah mengenal Nicho jauh sebelum kampanye ini berlangsung, kami mengenal Nicho sebagai salah satu pelanggan setia Miele dan merupakan sosok sempurna untuk mempresentasikan brand Miele di Indonesia. Kami ingin membuat brand Miele dekat dengan masyarakat urban Indonesia, oleh karenanya, kami menggandeng Nicho mulai dari proses brainstorm ide pembuatan video bertajuk My Cooking Experience with Miele Generation 7000,” imbuh Ester.
Rangkaian produk terbaru Generation 7000 (Gen 7000) dari Miele diciptakan untuk menyempurnakan proses memasak guna mengantarkan konsumen mencapai keunggulan cita rasa kuliner. Rangkaian produk terbaru ini juga menghadirkan kecanggihan dengan kesempurnaan desain yang dapat berpadu selaras dengan interior dapur masyarakat urban Indonesia.
Nicho sendiri mengaku senang ketika diajak bekerja sama dengan brand Miele, salah satunya karena ia sudah menjadi pengguna setia Miele sejak lama. Ada beberapa alasan yang membuat Nicho kepincut dengan brand ini, di antaranya, secara secara visual, Miele memiliki desain yang seamless, modern dan everlasting, sehingga dapat berpadu selaras dengan interior dapur di rumahnya.
"Tidak hanya cantik secara visual, namun produk Miele juga mudah digunakan. Jadi, ya semua orang bisa jadi koki di rumahnya sendiri. Tadinya kita berpikir, bahwa produk ini hanya mendukung resep-resep western, ternyata enggak. Miele bisa mempertegas cita rasa sajian Nusantara ketika digunakan untuk mengolah resep-resep tanah air. Inilah yang menjadi inspirasi saya ketika diajak kerjasama untuk memproduksi video My Cooking Experience with Miele Generation 7000,” kata Nicho.
Baca Juga: Asal Usul Kwitang Senen, Makin Melegenda Setelah Cinta dan Rangga Berantem
Dalam video My Cooking Experience with Miele Generation 7000 berdurasi 120 detik itu, diceritakan bahwa rangkaian produk Miele tak hanya elok berpadu dengan desain interior di dapur konsumen, namun juga menghadirkan pengalaman memasak hidangan nusantara di rumah dengan menonjolkan keunggulan cita rasa kuliner dan juga relatif lebih sehat.
Didukung oleh fitur TasteControl, Miele memungkinkan konsumen untuk mengolah berbagai makanan dengan cita rasa unggul karena fitur ini dapat menghentikan proses memasak untuk hasil masakan yang sempurna, di mana kompartemen oven dapat didinginkan sepenuhnya setelah proses memasak atau oven dapat makanan pada suhu penyajian dengan membuka dan menutup pintu otomatis. Oleh karenanya, hidangan matang dengan sempurna tanpa menjadi terlalu matang (overcooked) meskipun konsumen tidak langsung mengeluarkan hidangan dari oven setelah proses masak usai.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
Terkini
-
Ramalan Zodiak Hari Ini 9 Oktober: Aquarius Jangan Terlalu Dermawan, Aries Lebih Baik Jujur Saja
-
Rahasia Traveler Pro: Mengapa Swiss Army Knife Wajib Dibawa dalam Perjalanan!
-
5 Serum Wardah Terbaik untuk Atasi Flek Hitam, Bikin Wajah Cerah Merata
-
Jadi Gubernur Papua, Ini Profil Lengkap Mathius Fakhiri yang Perdana Menjajaki Dunia Politik
-
5 Moisturizer untuk Mengecilkan Pori-pori, Harga Murah Mulai Rp40 Ribuan
-
Kini Diangkat Jadi Wamendagri, Apa Hoegeng Awards yang Pernah Disabet Komjen (Purn) Akhmad Wiyagus?
-
Nadif Zahiruddin Kerja Apa? Diduga Gandengan Baru Azizah Salsha
-
Revolusi di Era Digital, Ketika Belanja Bahan Dapur Semudah Scroll di Ponsel
-
Bukan Kaleng-Kaleng! Intip Spesifikasi Jam Rolex Selvi Ananda yang Harganya Capai Rp750 Juta!
-
Berapa Lama Anies Baswedan Menjabat Mendikbud? Kritik Sistem Pendidikan Indonesia Sudah Kuno