Suara.com - Melepaskan diri dari hubungan toxic bukanlah hal mudah. Belum lama ini, seorang wanita membagikan kisahnya yang memilih putus dan glow up setelah terjebak hubungan toxic.
Kisah wanita tersebut dibagikan lewat akun @sugarmamiy__ di TikTok. Awalnya, wanita ini membagikan bagaimana dirinya yang dulu tidak memperhatikan penampilan.
"Sebelum putus sama mantan. Berat badan 72 kg, item, dekil, nggak urus badan semenjak balikan lagi," tulisnya.
Wanita ini pun mengungkap bahwa ia banyak menangis dan diatur-atur selama menjalani hubungan tersebut. Ia juga tak bisa bersenang-senang, sementara pertemanannya dibatasi.
"Sampai sakit gara-gara overthinking tiap hari. Berusaha kasih yang dia mau dari segi materi, dari usahaku sendiri. Tanpa dia memikirkan perjuangan aku," tambahnya.
Karena merasa tertekan, wanita ini pun mengambil keputusan untuk keluar dari hubungan toxic. Setelah putus dari pacar, ia pun memutuskan kembali merawat diri.
"Sekarang aku lebih bahagia, walau sudah cukup rasa sakit dan kecewa," tulisnya sembari membagikan penampilan pasca glow up.
Berkat usahanya menjaga penampilan, wanita ini berhasil menurunkan berat badan. Ia juga mengungkap bahwa hal itu dilakukannya untuk diri sendiri.
"Setelah putus aku berat badan menjadi 57 kg. Bukan karena galau. Tapi lebih berubah jadi lebih baik untuk diri sendiri."
Baca Juga: Viral Ibu Kos Larang Penghuni Pelihara Kucing, Malah Izinkan Pacar Menginap
Wanita tersebut lantas menulis bahwa dirinya kini lebih bahagia. Ia juga bisa bersenang-senang dengan teman dan keluarga, serta lebih mencintai diri sendiri.
Sejak dibagikan, unggahan wanita tersebut telah ditonton hingga 260 ribu kali. Kisahnya pun banjir komentar dan pujian dari warganet.
"Aku lagi di posisi ini kak. Gimana caranya lupa, move on. Tiap saat inget," tulis salah satu komentar yang tengah merasakan hal serupa.
"Bener banget, wanita akan selalu bisa lebih baik ketika kehilangan, meski harus melewati berbagai fase yang menyedihkan."
"Aku pernah di posisi sama kaya kakak, dan akhirnya keluar dari hubungan itu. Alhamdulillah lega," curhat yang lain.
"Indah pada waktunya kak."
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
7 Fakta Bakengrind, Roti 'Bebas Gluten' yang Diduga Penipuan dan Membahayakan
-
3 Titik Lemah yang Bikin Timnas Indonesia Takluk dari Arab Saudi
Terkini
-
Akses Keuangan bagi Penyandang Disabilitas Masih Terbatas: 75 Persen Tak Punya Rekening Bank
-
Sumba Lebih dari Sekadar Indah: Intip Desa Patawang, Simbol Harapan dan Keberlanjutan
-
Sepatu Bata Berasal dari Mana? Berhenti Produksi Alas Kaki, Ternyata Bukan Merek Lokal
-
Bikin Merinding! Pertunjukan "The Echoes of Batavia" Bawa Penonton Kembali ke Jakarta Abad ke-19
-
3 Ramalan Zodiak 9 Oktober 2025, Moon Trine Venus Membawa Perubahan Besar
-
Profil Nadhif Basalamah, Korban Salah Sasaran Netizen Dikira Pacar Baru Azizah Salsha
-
SJM Resorts Memperkenalkan Ragam Pengalaman Wisata Makau di Jakarta
-
Rentetan Kasus Narkoba Ammar Zoni, Kembali Terjerat untuk Keempat Kalinya di Penjara
-
Shin Tae-yong Sekarang Melatih Dimana? Viral Dicari usai Timnas Indonesia Kalah dari Arab
-
Apa Itu Saffron yang Dijual Taqy Malik? Dulu Pernah Dilaporkan ke Polisi gegara Bisnis Ini