Suara.com - Selebgram Rachel Vennya baru-baru ini memukau para pengikutnya setelah mengunggah video transisi perubahan penampilannya yang menakjubkan di Instagram pribadinya.
Ibu dua anak ini tampak memperlihatkan dua penampilannya yang jauh berbeda. Pertama, saat dirinya terlihat lusuh mengenakan pakaian tidur, berupa kaos dan celana panjang berwarna biru.
Wajahnya yang polos tanpa makeup dan rambut yang diikat asal tiba-tiba saja berubah dengan penampilannya yang begitu cantik. Perempuan berusia 25 tahun ini mengenakan gaun malam berwarna emas yang indah.
Gaun bertali spageti dengan siluet pas tubuh itu begitu cocok saat ia kenakan. Rachel Vennya juga tampak seksi dengan punggung yang terbuka. Sementara wajahnya telah berubah dengan makeup flawless dengan rambut gelombangnya yang tergerai rapi.
Namun, banyak yang tak menyangka, gaun panjang yang indah tersebut ternyata memiliki harga yang cukup terjangkau, yakni hanya sekitar Rp 435 ribu saja. Akun Instagram @rachelvennya.fashion mengungkap harga gaun tersebut, yang dijual di salah satu e-commerce.
Namun, untuk tampilan ini, mantan isteri musisi Niko Al-Hakim tersebut mengenakan sepatu hak tinggi berjenis pumps dari brand besutan desainer sepatu asal Italia, Salvatore Ferragamo.
Sepatu berbahan suede berwarna merah hati ini ternyata dibanderol dengan harga mencapai Rp 10,1 jutaan.
Tentu saja, hal ini menjadi perhatian banyak orang, mulai dari publik figur hingga warganet biasa dengan komentar yang beragam.
"Kuperatiin OOTD Rachel kalau yang atas murah, bawahnya atau tas dia yang mahal, begitu sebaliknya," kata @qanxxx91.
Baca Juga: Baju Mahal Anak Rusak Dimakan Rayap, Ini Reaksi Rachel Vennya
"Beli sepatu, nggak makan tiga bulan," tulis @mifxxxna_.
"Heh ga keliatan banget kalau udah punya anak dua, masya Allah," ujar @alixxxya.
"Ini sih bukan emak-emak anak dua ya ampun," kata @dhexxxyd.
Bagaimana menurut kamu tentang penampilan Rachel Vennya?
Berita Terkait
-
Bela Lula Lahfah, Reza Arap Tanggapi Tudingan 'Teman Mantan Istri Diembat' dengan Emosional
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Dituding Abaikan Gala Sky, Fuji: Keluargaku Happy, Kamu Gak Diajak
-
Mengidap Bipolar, Rachel Vennya Beberkan Kondisi Emosi dan Perawatan Rutin
-
Rachel Vennya Buka Suara soal Kondisi Bipolar yang Dialami, Masih Minum Obat dan Kontrol Rutin
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Rekomendasi Concealer Under 100 Ribu, Ampuh Tutupi Lingkar Mata Hitam
-
Kapan Waktu Terbaik Jual Emas? Jangan Sampai Rugi, Perhatikan Momen Ini
-
3 Shio Paling Hoki di Bulan Februari 2026, Catat Tanggal Keberuntunganmu!
-
5 Perbedaan Tabungan Emas Digital dan Emas Fisik untuk Investasi Modal Rp50 Ribu
-
Urutan Skincare Malam Minimalis untuk Lansia, agar Kulit Tidak Kering
-
5 Perbedaan Logam Mulia Antam vs UBS, Mana yang Lebih Untung Buat Investasi?
-
Ramalan Keuangan Shio 31 Januari 2026, Ini 6 Shio yang Diprediksi Paling Makmur
-
5 Kulkas Terbaik untuk Rumah yang Tahan Lama di Tahun 2026
-
Mudik Gratis Pemprov Jateng untuk Lebaran 2026 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya!
-
Ditinjau Wamenkes, 1.300 Karyawan MPS Bantul Jalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis & Skrining TB