Suara.com - Hari pernikahan adalah saat-saat yang spesial bagi pasangan pengantin. Pada hari tersebut, pasangan suami-istri akan diperlakukan layaknya raja dan ratu sehari.
Agar bisa menikmati acara pernikahan, pasangan pengantin biasanya juga akan mengambil cuti dari tempat kerja. Namun, lain halnya dengan video viral berikut ini.
Melansir laman Hindustan Times, sebuah video pernikahan yang diunggah akun Instagram @dulhaniyaa sukses mencuri perhatian warganet.
Pada video tersebut, terlihat suasana pesta pernikahan yang digelar di India. Meski begitu, pengantin pria tidak terlihat berada di pelaminan.
Sebaliknya, pengantin pria terlihat duduk bersama tamu. Pria tersebut juga sibuk menggunakan laptopnya untuk bekerja.
Pada caption, ditulis bahwa pria tersebut tidak sedang melakukan Work from Home (WFH). Lebih dari itu, ia malah Work from Wedding alias bekerja dari pernikahan.
"Bukan bekerja dari rumah. Ini bekerja dari pernikahan!" tulis caption pada video viral tersebut.
"Tunggu untuk melihat respons pengantin wanita."
Setelah merekam pengantin pria yang sibuk bekerja, kamera lantas diarahkan kepada pengantin wanita di pelaminan.
Baca Juga: Bikin Ngakak! Warung Ramen Ini Berikan Promo untuk Semua Orang, Kecuali Presiden Jokowi
Namun, bukannya marah, pengantin wanita malah tertawa melihat ulah sang suami yang sibuk dengan laptop.
Di akhir video, pengantin pria terlihat menyerahkan laptop tersebut kepada orang lain. Setelahnya, acara pernikahan pun kembali berjalan.
Video itu sendiri sudah disukai hingga 9,7 ribu kali sejak dibagikan oleh akun @dulhaniyaa. Selain viral, video ini mengundang beragam reaksi.
Di satu sisi, ada yang ikut bercanda dan tertawa layaknya pengantin wanita. Namun, ada pula yang mengkritik hingga bertanya-tanya apakah pengantin pria sungguh bekerja.
"Ketika bosmu adalah mantanmu dan kau tidak memberitahunya bahwa kau akan menikah," tulis salah satu komentar yang ikut terhibur.
"Plot twist: istri adalah atasannya dan dia tertawa karena memberinya pekerjaan di menit-menit terakhir."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis