Suara.com - Belakangan ini di sosial media ramai narasi tentang tak ingin nikah muda karena enggan berjualan makanan atau minuman sesudahnya. Tentu tak ada yang salah dengan berjualan minuman atau yang lainnya usai menikah.
Terlebih, berjualan adalah suatu hal yang halal dan menguntungkan. Seorang wanita mengungkapkan keuntungan yang didapat saat berjualan cokelat usai menikah muda.
Hal tersebut ia bagikan melalui akun TikTok @vellariza. Dalam unggahan ini, Vella menyentil orang-orang yang kerap menyindir pasangan yang menikah muda.
"Banyak banget cewek-cewek yang ngerendahin penjual Pop Ice gara-gara nikah muda. Aku juga gara-gara nikah muda jadi terpaksa jualan cokelat," tulisnya dalam video tersebut.
Vella menunjukkan aneka cokelat yang ia jual selama ini. Cokelat tersebut tampak beragam mulai dari yang banyak dijumpai di pasaran hingga yang berbentuk unik.
Rupanya, jualan cokelat yang ia jalani selama ini memiliki omzet yang luar biasa. Dalam video singkat itu, ia mengungkapkan omzet yang didapatkan dengan nilai fantastis.
Dalam sebulan, Vella mendapat omzet Rp130 juta per bulan. Cokelat-cokelat itu tak hanya dipasarkan secara langsung namun juga secara daring.
Meski berdagang cokelat terdengar sepele, namun keuntungan yang dihasilkan benar-benar menggiurkan. Hal ini menunjukkan bahwa dagangan yang terlihat biasa saja bisa jadi memiliki omzet luar biasa.
Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
Baca Juga: Bikin Spageti Carbonara Pakai Susu Cokelat, Tampilannya Malah Dibilang Kayak Cacing
"Padahal yang ngata-ngatain pendapatannya nggak sebanyak yang jualan abis nikah muda," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Sebenernya bukan ke arah merendahkan maksudnya. Itu menyadarkan orang-orang yang ingin nikah muda tanpa persiapan yang besar," ujar warganet ini.
"Mantap juga ya omzetnya. Jadi pengen ikut jualan cokelat," komentar seorang warganet.
Sementara itu, hingga Selasa (24/8/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk melihat video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI
-
Dari TK hingga SMA, Ribuan Pelajar Siap Bersaing di Kompetisi Matematika IOB 2025
-
Profil Gusti Purbaya dan Jalan Terjalnya, Putra Mahkota Keraton Solo Pasca Pakubuwono XIII Wafat
-
Lebih dari Sekadar Makanan: Bagaimana Kuliner Indonesia Membentuk Pengalaman Wisatawan?
-
Konsultasi Hewan Peliharaan Makin Mudah, Bikin Pemilik Anabul Lebih Tenang dan Terarah
-
Cara Memilih Broker Trading Terpercaya untuk Pemula: Kenali Ciri-cirinya
-
Tren Facelift Meningkat di Usia 20-an: Bukan Lagi Soal Kerutan, Tapi Tekanan Standar Kecantikan
-
5 Rekomendasi Deodorant Aroma Elegan Anti Lebay: Cocok Untuk Hijabers