Suara.com - Tidak semua orang beruntung dapat menemukan pasangan dari usia muda. Selain itu, ada pula hubungan yang malah berakhir kandas meski sudah lama pacaran.
Namun, lain halnya dengan kisah pasangan satu ini. Bukan hanya pacaran sejak SMA, keduanya juga tak pernah putus selama nyaris 10 tahun
Lewat unggahan TikTok, akun @awwtaff_m membagikan kisah cinta bersama pasangan selama 13 tahun terakhir.
"2008 Februari pacaran dari kelas 1 dan sekelas," tulis wanita ini mengawali kisahnya.
"Pakai motor Supra Fit butut tapi nggak malu. Kemana-mana bareng," tambahnya sembari membagikan foto semasa SMA.
Wanita ini melanjutkan bahwa sang pacar juga tak keberatan selalu dekat dengannya. Padahal, seluruh teman wanita ini adalah perempuan.
Setelah lulus SMA bersama di tahun 2010, keduanya sempat tenggelam dalam kesibukan masing-masing. Sementara sang wanita berkuliah, sang pacar mendaftar TNI.
"Akhirnya lolos TNI setelah 5 kali daftar. Hampir 2 tahun LDR," tambahnya.
Meski begitu, wanita ini beruntung karena sang pacar mendapat lokasi dinas yang berdekatan. Sayang, keduanya kembali harus LDR karena sang pria harus menjalani satgas ke Kalimantan Barat.
Baca Juga: Menohok! Dulu Dibully hingga Dilempar Batu, Pria Ini Jadi Dosen di Usia 22 Tahun
Namun, wanita ini lebih dulu diajak bertunangan sebelum ditinggal untuk LDR. Pada akhirnya, keduanya pun menikah pada 2017 setelah 4 tahun tunangan.
"Mei 2017 menikah, pacaran nggak pernah putus," ceritanya.
Setelah menikah, wanita ini memutuskan ikut suami mengontrak selama setahun. Ia juga dikaruniai kabar kehamilan setelah 5 bulan menikah.
Kini, wanita ini mengungkap bahwa dirinya dan suami sudah punya satu anak laki-laki. Mereka juga berhasil membeli mobil dan rumah kedua secara tunai.
Sejak diunggah, kisah cinta wanita milik akun @awtaff_m tersebut telah ditonton hingga 1,2 juta kali.
Selain itu, ada lebih dari 1,6 ribu komentar dari warganet yang turut haru melihat kisah cinta keduanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
5 Rekomendasi Bedak Make Over untuk Usia 40-an, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Toko Baju Gamis Lebaran di Shopee yang Petite Friendly, Cocok Buat Wanita Pendek
-
Apa Perbedaan Mandi Wajib dan Mandi Junub? Ini Tata Caranya
-
Bukan Kekayaan, Ini 6 Hal yang Membuat Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia
-
Panduan Registrasi Akun SNPMB 2026, Lengkap dengan Link dan Jadwalnya
-
Begini Cara Skrining BPJS Kesehatan Online Pakai HP, Mudah dan Praktis!
-
Parfum Sandrinna Tahan Berapa Lama? Ini 3 Varian Aromanya
-
Gagal Login Akun ASN Digital gara-gara Lupa Password? Begini Cara Mengatasinya
-
7 Skincare Korea Mengandung Retinol untuk Usia 40 Tahun, Bikin Kulit Awet Muda
-
5 Pilihan Sepatu Skechers Tanpa Tali untuk Jalan Jauh, Harga Mulai Rp500 Ribu