Suara.com - Tempat wisata di Garut memang tidak ada habisnya. Kabupaten yang terletak di Jawa Barat ini memang sudah dikenal memiliki lokasi wisata alam yang indah. Lalu apa saja ya, rekomendasi wisata alam Garut yang patut disambangi wisatawan?
Pemandangan tebing, pantai, sampai pegunungan dapat kamu temukan di Garut.
Dilansir dari kanal YouTube Daily Yandi, berikut 6 tempat wisata alam di Garut yang wajib kamu kunjungi.
1. Talaga Bodas
Sesuai dengan namanya talaga yang berarti danau dan bodas yang berarti putih, tempat wisata alam satu ini terbentuk dari kawah belerang.
Pemandangan serta suasana di talaga bodas sendiri tidak kalah dengan kawah putih di Bandung.
Lokasi: Desa Sukamenak, Wanaraja, Garut, Jawa Barat
Tiket masuk: Rp9.500/orang
2. Papandayan
Baca Juga: 5 Pantai Tersembunyi Gunungkidul, Cantik dan Eksotisnya Bikin Rileks
Daya tarik utama dari kawah papandayan adalah fasilitas kolam renang air panasnya. Sambil menikmati pemandangan indah di sekitar papandayan, kamu bisa berendam dengan air sehangat 30 derajat celcius yang berasal dari kawah papandayan.
Selain itu, kamu juga bisa menikmati gunung Papandayan melalui gardu pandang yang letaknya tidak jauh dari kolam renang air panas.
Lokasi: Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Jawa Barat
Tiket masuk: Rp20.000 (hari biasa), Rp30.000 (hari libur)
3. Leuwi Jurig
Leuwi Jurig berasal dari Bahasa Sunda yang berarti kolam setan, meskipun terdengar menyeramkan namun pemandangan di sini sangatlah indah dengan aliran air yang diapit dua tebing.
Keindahan Leuwi Jurig sering membuatnya disebut sebagai Grand Canyon ala garut
Lokasi: Desa Bojong, Kecamatan Bungbulan, Kabupaten Garut
Tiket masuk: Rp2.000 (parkir motor)
4. Darajat Pass Waterpark
Letak Darajat yang berada di ketinggian, memungkinkan kamu untuk menikmati pemandangan lembah yang berada di bawahnya.
Darajat juga menyediakan beragam kolam berendam air panas yang cocok untuk melepas lelah di akhir pekan.
Lokasi: Jl. Darajat No.14, Karyamekar, Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat
Tiket masuk: Rp35.000 (dewasa), Rp25.000 (anak-anak)
5. Leuwi Tonjong
Aliran air yang tenang, sejuk, dan jernih dari air terjun yang diapit oleh batu raksasa merupakan daya tarik dari Leuwi Tonjong.
Dengan begitu para wisatawan dapat dengan leluasa bermain air dengan aman sambil menyaksikan pemandangan sekitar.
Lokasi: Kecamatan CIhurip, Kabupaten Garut, Jawa Barat
Tiket masuk: Rp10.000 (hari biasa), Rp15.000 (hari libur)
6. Pantai Santolo
Perpaduan air laut yang biru dengan pasir putih memang tidak pernah salah. Selain dapat memanjakan mata dengan pemandangan yang ada, wisatawan juga bisa bermain air di Pantai Santolo dan tentu saja berfoto untuk diunggah ke media sosial.
Lokasi: Pamalayan, Cikelet, Kabupaten Garut, Jawa Barat
Tiket masuk: Rp4.000/orang
Demikian daftar 6 lokasi wisata alam di Garut yang bisa kamu jadikan pilihan berlibur saat virus Corona COVID-19 sudah mereda.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
Terkini
-
5 Rekomendasi Mesin Cuci dan Pengering yang Hemat Listrik, Tak Perlu Repot Jemur
-
Rayakan Prestasi, Perguruan Tinggi Ini Apresiasi Mahasiswa Berprestasi dan Berdampak
-
Sunscreen Facetology Cocok untuk Kulit Apa? Intip Perbedaan 3 Variannya Sebelum Beli
-
Link Resmi Download Kalender Hijriah 2026, Lengkap dengan Jadwal Idul Fitri dan Idul Adha!
-
5 Rekomendasi Lotion Calamine untuk Atasi Gatal Cacar Air, Dijamin Ampuh!
-
Asal-usul Makanan Bakso di Indonesia, Awalnya dari Daging Babi?
-
Ngomong di Depan Umum Bikin 'Blank'? Ini 10 Jurus Ampuh Public Speaking Biar Gak Lagi Gemetaran
-
5 Kebiasaan Sederhana yang Bikin Kulit Glowing Alami dan Sehat Maksimal
-
7 Eye Cream Terbaik untuk Usia 40 Tahun, Bantu Atasi Kerutan dan Mata Lelah!
-
5 Cream Penghilang Flek Hitam Usia 40 di Apotek, Kulit Kusam Auto Jadi Glowing