Suara.com - Video yang menampakkan momen resepsi pernikahan pasangan pengantin sukses membuat heboh warganet.
Pada video yang diunggah di media sosial TikTok tersebut, tampak pasangan pengantin yang sedang menggelar resepsi. Namun, keduanya hadir dengan membawa anak kembar.
Melansir laman mStar, video resepsi pernikahan yang membuat heboh tersebut diunggah ke TikTok oleh pengantin wanita di akun @nreennaimaaa.
Pengantin wanita yang bernama Nureen Maimah Mahyudin ini lantas menjelaskan bahwa ia dan suami ternyata sudah menggelar akad nikah sejak awal tahun ini.
Menurut Nureen, dirinya menggelar akad nikah dan resmi menjadi suami-istri sejak Februari 2020 silam.
Meski begitu, Malaysia saat itu masih melaksanakan PKP atau pembatasan sosial. Pasangan pengantin satu ini pun tak bisa menggelar resepsi.
Pengantin wanita berusia 23 tahun ini lalu menjelaskan bahwa acara resepsi pernikahan terpaksa ditunda setahun.
"Saya dan suami akad nikah di Baling, Kedah awal Februari tahun lalu. Kemudian berencana menggelar resepsi dengan adik kembar perempuan suami di Perlis pada Mei," jelasnya.
Sayang, rencana Nureen untuk menggelar resepsi pada Mei 2020 lalu juga kembali batal. Terlebih, Nureen saat itu sudah mengandung.
Baca Juga: Ngakak! Ikut Wisuda Virtual, Pria Syok Lihat Dirinya Berubah Jadi Sosok Ini
"Karena PKP, beberapa kali ditunda dan perut saya pun makin besar karena mengandung. Jadi saya menunggu bersalin lebih dulu," tambahnya.
Nureen melahirkan pada bulan Oktober silam secara prematur. Setelah melahirkan anak kembar, barulah ia dan suami bisa merencanakan resepsi.
Karena alasan tersebut, Nureen dan suami pun membawa anak kembar mereka hadir saat resepsi pernikahan. Hal ini sempat membuat tamu kaget.
"Pagi itu kami menggelar akikah dengan bacaan doa selamat, resepsi digelar siang hari. Pengantin berempat di pelaminan, bertambah dua lagi yaitu anak kembar kami."
Meski membawa anak kembar, Nureen merasa lega karena buah hatinya sama sekali tidak rewel selama resepsi berlangsung.
Nureen juga menjelaskan jika kebanyakan tamu tidak tahu mereka sudah menggelar akad nikah lebih awal dan memiliki bayi kembar.
Saat hamil dulu, Nureen dan suaminya juga tidak terlalu membagikan kabar kehamilan di media sosial. Sehingga, hanya beberapa teman dekat saja yang tahu.
"Bagi saya, tidak salah meneruskan resepsi jika diberi kesempatan. Tidak masalah jika tengah hamil atau ada anak, karena yang penting adalah momen istimewa untuk diri sendiri, pasangan, juga bersama anak-anak," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Dean James Cetak Rekor di Liga Europa, Satu-satunya Pemain Indonesia yang Bisa
-
Musim Hujan Tiba Lebih Awal, BMKG Ungkap Transisi Musim Indonesia Oktober 2025-2026
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
Terkini
-
Oats, Superfood untuk Kulit: Rahasia Harlette Beauty Menjadi Tren Baru Skincare
-
Cara Daftar Magang Nasional Fresh Graduate 2025 dengan Gaji UMR
-
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Sendiri Wanita Berhijab Berbagai Gaya
-
Jessica Rosmaureena Keturunan Mana? Mantan Kekasih Hokky Caraka yang Memesona
-
10 Kebiasaan Buruk yang Sering Jadi Cara Keliru Atasi Stres
-
3 Oktober Merayakan Apa Saja: Hari PETA Hingga National Boyfriend Day
-
7 Rekomendasi Skincare Skintific untuk Atasi Flek Hitam, Bikin Kulit Mulus dan Glowing
-
Harta Deddy Corbuzier Nyaris Rp1 T, Nafkah Bulanan untuk Sabrina Chairunnisa Tak Terduga
-
Rekam Jejak Niluh Djelantik, Anggota DPD Bali 'Kawal' Pembongkaran Tembok di Kawasan GWK
-
4 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik untuk Lansia, Nggak Bikin Lecet dan Nyeri