Suara.com - Beberapa orang dikenal sebagai sosok yang pemalu. Tapi, jika kamu mengalami rasa malu yang berlebihan, ini sudah tidak benar. Perasaan ini harus segera diatasi.
Rasa malu yang berlebihan, bisa muncul akibat peristiwa traumatis di masa lalu, yang kemudian dikembangkan di masa dewasa.
Misalnya saja, anak yang sering dibilang gendut sejak kecil, bisa jadi ketika besar, ia akan mengembangkan masalah perilaku seperti bulimia, tidak percaya diri dengan tubuhnya, dan adiksi pada sesuatu. Dan ketika menghadapi peristiwa memalukan, ia akan merasa dirinya tidak berharga. Hal ini, bisa mencegah kesuksesannya di masa yang akan datang.
Jika perasaan malu yang berlebihan ini tidak segera dikelola, dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan mentalmu, mulai dari depresi hingga kecemasan.
Dilansir dari Healthshots, inilah saran yang dapat dilakukan untuk mengatasi rasa malu yang berlebihan.
1. Cari bantuan profesional
Carilah bantuan profesional yang dapat mengatasi trauma dan rasa malumu. Dengan langkah yang tepat, kamu dapat menemukan kembali rasa percaya diri setelah konsisten melakukan konsultasi.
2. Berlatih memaafkan diri sendiri
Memaafkan atau berdamai dengan diri sendiri merupakan cara yang paling ampuh untuk meningkatkan kesehatan mentalmu. Dengan berdamai, kamu tidak akan diliputi oleh perasaan negatif.
3. Menumbuhkan belas kasih diri
Dengan menumbuhkan belas kasih diri, kamu dapat memahami bagaimana perasaanmu yang sesungguhnya. kamu juga bisa mulai mengenal apa saja kelebihan dan juga kekuranganmu. Cara ini dapat membantumu mengurangi perasaan terisolasi, kesepian, hingga rasa malu.
4. Penerimaan diri
Ketika kamu memberi ruang untuk menerima orang lain tanpa penilaian, hal ini berlaku juga untuk diri sendiri. Jadi, mulailah menerima diri tanpa perlu penilaian secara negatif. Ketahui apa kelemahanmu yang perlu diperbaiki, dan lihatlah apa kelebihan yang dimiliki.
Baca Juga: Viral Cewek Nangis-nangis Didatangi Kurir Paket, Publik: Kebiasaan Emak yang Bikin Malu
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok