Suara.com - Industri perhiasan dan emas makin tumbuh dalam beberapa tahun belakangan. Bahkan, beberapa berhasil mengimpor perhiasan asal Indonesia ke luar negeri.
Hal inilah yang dilakukan oleh PT Untung Bersama Sejahtera atau juga dikenal dengan UBS Gold. Terbaru, produsen dan penjual perhiasan itu juga baru Penghargaan Primaniyarta dari Kementerian Perdagangan.
Seperti diketahui, Penghargaan Primaniyarta adalah apresiasi yang diberikan oleh Pemerintah Indonesia lewat kinerja baik yang telah dilakukan oleh perusahaan -perusahaan pelaku usaha eksportir berbagai bidang bisnis di Indonesia.
Lantas, seperti apa cerita hingga akhirnya UBS Gold mendapatkan penghargaan tersebut? Dalam keterangannya, Chief Marketing Officer of UBS Gold Catur R. Limas mengatakan bahwa penghargaan ini menjadi pendorong untuk turut membawa industri perhiasan emas sebagai salah satu akselerator pemulihan ekonomi Nasional.
Ia menjelaskan bahwa perhiasan miliknya telah diekspor ke 35 negara di 5 benua. Produk-produk perhiasan emas juga telah menghiasi perempuan dan lelaki seluruh dunia selama 26 tahun ini.
"Selama seperempat dekade kami selalu memastikan adopsi dan implementasi teknologi terkini untuk menghasilkan produk-produk perhiasan emas yang cantik dan indah, serta desain-nya selalu relevan dengan perkembangan tren zaman seperti era digitalisasi ini," kata dia.
Ia memaparkan, bahwa sebagai salah satu negara eksportir perhiasan emas terpenting, Indonesia terus berkreasi agar industri perhiasan emas Indonesia tetap terus disegani di kancah Internasional.
"Kiranya Primaniyarta Award di tahun-tahun mendatang terus dapat menjadi motivator penting bagi para eksportir untuk membawa negeri ini menuju Indonesia Emas!”.
Lebih lanjut, Catur mengatakan bahwa inovasi dan kreatifitas selalu menjadi semangat dalam menghasilkan koleksi signature jewelry dan logam mulia yang berkualitas.
Baca Juga: Kepergok Pakai Pena Emas, Seorang Pejabat di India Langsung Digerebek Biro Antikorupsi
"Kami juga mengajak seluruh sobat emas untuk terus mendukung dan membeli produk-produk asli buatan anak bangsa, karena sekali lagi emas merupakan pilihan investasi jangka panjang yang tepat, karena tidak hanya memiliki benefit memperindah tampilan seseorang namun juga memberikan manfaat sebagai dana darurat dalam berbagai kondisi," kata dia.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Pinkflash Kosmetik Dari Mana? Ternyata Jual Kosmetik dengan Zat Berbahaya
-
5 Rekomendasi Serum Niacinamide untuk Mengecilkan Pori-pori, Aman bagi Pemula
-
10 Twibbon Hari Ayah: Langsung Download, Bisa Dipakai Bersama Keluarga
-
5 Cushion Lokal High Coverage Bisa Samarkan Flek Hitam, Cocok untuk Makeup Harian
-
5 Rekomendasi Bodylotion Cocok Dipakai untuk Upacara Hari Pahlawan
-
AI Buka Babak Baru Pariwisata Global: Agentic Tourism Siap Ubah Cara Dunia Bepergian
-
5 Rekomendasi Lipstik Wardah untuk Bibir Gelap: Warna Natural, Harga Mulai Rp40 Ribuan
-
Tapak Suci SMK Skill Village Islamic School Sabet Prestasi di Banten Pencak Silat Competition 2025
-
13 Ide Kostum Hari Pahlawan 2025, Dari Soekarno hingga Gundala Putra Petir
-
5 Pelembap Mengandung Vitamin C Bagi yang Ingin Hempas Flek Hitam, Bikin Wajah Cerah