Suara.com - Seorang anak terkadang meminta dibelikan sesuatu oleh orang tua. Itu adalah hal normal, tapi tidak jika dibubuhi dengan ancaman mengerikan seperti membakar rumah.
Melansir dari World of Buzz, seorang pria bernama Adib mengancam ayahnya pada Senin (27/12/2021) kemarin. Rupanya, pria 29 tahun itu cuma meminta dibelikan burger tapi disertai ancaman yang cukup mengerikan.
"Jika kamu tidak membelikan burger dan membawakannya untukku sekarang, maka aku akan membakar rumahmu," ujarnya kepada sang ayah yang tengah keluar membeli makanan.
Ancaman membakar rumah ini tentunya terdengar menakutkan dibandingkan dengan permintaan yang ia sebut. Mendengar ancaman yang dilontarkan sang putra, ayah Adib pun tak mau tinggal diam.
Sang ayah pun mengajukan laporan pada polisi usai mendapatkan ancaman tersebut. Pada Selasa (28/12/2021) kemarin, Adib pun berujung ditahan.
Selama sesi pengadilan, sebuah fakta pun terungkap. Ternyata Adib adalah seorang pemilik usaha dengan penghasilan RM1.000 atau sekitar Rp3,4 juta per bulan.
Pengacara Adib kemudian mencoba berunding dengan hakim atas hukuman yang ia dapatkan. Pengacara mengatakan, seharusnya Adib menerima hukuman ringan karena penghasilan kecil yang diterima setiap bulan.
Tak sepakat dengan pengacara, Jaksa mengatakan bahwa Adib harus menerima hukuman yang bisa memberinya pelajaran. "Dalam kasus ini, terdakwa mengancam ayah kandungnya sendiri. Terdakwa seharusnya merawat dan menghormati ayahnya, bukan mengancamnya,” ujar jaksa di dalam persidangan.
Akhirnya, hakim memutuskan untuk menjatuhkan hukuman 5 bulan penjara kepada Adib. Hukuman ini berlandaskan pasal 506 KUHP untuk intimidasi pidana.
Baca Juga: Ingin Tidur Nyenyak, Hindari Konsumsi 5 Makanan Ini sebelum Tidur
Kejadian ini pun memberi pelajaran bagi publik bahwa kekerasan dan ancaman bukanlah solusi untuk hal apa pun.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
7 Sabun Cuci Muka untuk Bantu Atasi Flek Hitam di Usia 40-an, Mulai Rp27 Ribuan
-
10 Pilihan Moisturizer Cream yang Efektif Memperkuat Skin Barrier
-
5 Hair Tonic Pria Terbaik untuk Atasi Garis Rambut Mundur, Ampuh Kembalikan Kepercayaan Diri
-
7 Resep Kue Kering Khas Lebaran yang Mudah dan Anti Gagal untuk Pemula
-
Cara Memilih Bedak untuk Usia 50-an, Ini 5 Produk Aman yang Layak Dicoba
-
15 Rekomendasi Sunscreen SPF 30 ke Atas untuk Perlindungan Maksimal dari Sinar Matahari
-
Resep Ayam Bacem Khas Jogja untuk Hidangan Spesial Keluarga di Rumah
-
5 Rekomendasi Merek Sneakers Lokal untuk Kaki Besar, Ada yang Punya Size sampai 47
-
6 Rekomendasi Tas untuk Tektok Gunung, Merek Lokal Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu Eiger untuk Hiking dan Aktivitas Harian dengan Material Breathable