Anda boleh percaya ataupun tidak. Namun yang pasti, dari kacamata desain interior, cermin yang tepat memang akan memberikan tampilan yang lebih luas, terang, dan menarik untuk keseluruhan dekorasi ruang makan.
4. Meski Menawan, Hindari Menempatkan Cermin yang Saling Berhadapan
Pada beberapa tempat seperti kamar mandi atau lorong rumah, sering kali ditemukan cermin yang dipasang saling berhadapan. Meskipun tampak cantik dan juga membuat ruangan terasa lebih luas dan terang dari yang sebenarnya, dekorasi seperti ini justru bertentangan dengan fengsui.
Cermin yang saling berhadapan satu sama lain akan membuat masuknya dan perputaran energi ke dalam ruangan menjadi kacau. Pantulan cermin yang menghadap cermin lain akan bersifat konstan, aktif, dan saling tarik-menarik hingga akhirnya malah tidak ada yang terdistribusi.
5. Maksimalkan Ukuran dan Desain Cermin di Kamar Mandi
Pada aturan fengsui, kamar mandi dikategorikan sebagai ruangan yang membawa energi negatif pada umumnya. Namun, fungsi kamar mandi tentunya krusial dan harus ada dalam sebuah hunian. Untuk itu, cermin bisa dipakai untuk mengatasi keadaan ini.
Memasang cermin berukuran besar di kamar mandi dipercaya akan mendatangkan energi positif ke dalam kamar mandi. Pastikan cermin tidak dipasang tepat di atas toilet atau kloset karena dipercaya dapat membuang energi positif yang masuk.
Cermin juga tidak dianjurkan diletakkan menghadap pintu kamar mandi karena justru akan memantulkan energi negatif dari dalam kamar mandi dan menyebarkannya ke seluruh penjuru rumah.
6. Evaluasi Lagi Penempatan Cermin di Dapur
Walaupun tidak umum, beberapa unsur cermin terkadang ditempatkan di dapur. Misalnya sebagai material backsplash, pintu kabinet dapur, atau sebagai dekorasi semata. Dapur memang akan tampil lebih menarik, terang, dan luas, tapi ternyata fengsui tidak menganjurkan menempatkan cermin di dapur, apalagi bila menghadap kompor.
Ini dikarenakan cermin dipercaya membawa energi air yang bertentangan dengan energi api dari dapur. Perpaduan ini justru akan membawa energi negatif yang berpengaruh dengan fengsui rumah secara negatif. Batasi jumlah dan ukuran cermin di dapur. Gunakan cermin berukuran kecil yang sifatnya dekoratif saja.
7. Hubungan Cermin dengan Fengsui Ruangan-ruangan Lain di Rumah
Dengan berbagai elemen dekorasi, fungsi, dan isi yang berbeda-beda, fengsui cermin pada ruangan-ruangan lain di rumah juga bermacam-macam. Contohnya, cermin yang tidak boleh menghadap tempat tidur karena membuat hubungan suami-istri menjadi tidak harmonis.
Baca Juga: Tiga Shio yang Beruntung Tahun 2022 Menurut Fengsui
Kemudian, tidak meletakkan cermin di belakang sofa dan tempat tidur karena memberikan rasa tidak aman dan kurang tenteram dengan adanya cermin yang membelakangi orang yang sedang duduk atau tidur.
Sekali lagi, Anda boleh percaya atau tidak dengan berbagai aturan fengsui di rumah. Namun, bila masih terasa masuk akal dan membuat desain interior menjadi lebih menarik dan menawan, mengapa tidak?
Artikel Terkait:
8 Trik Memilih Warna Cat Rumah Lewat Feng Shui
6 Trik Feng Shui Dapur Ini Bisa Menambah Rezeki, Lho!
Intip 7 Desain Lorong Hunian Paling Keren di Dunia
| Published by Dekoruma |
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Ada Carbon Plate untuk Race Day
-
3 Shio dengan Keberuntungan Besar 24-30 November 2025, Kamu Salah Satunya?
-
5 Rekomendasi Bedak Padat Mengandung Skincare Anti Aging
-
Rangkaian Skincare yang Bagus dan Murah untuk Guru Usia 40-an
-
5 Zodiak Paling Beruntung 24-30 November 2025, Intip Hari Hokimu!
-
Tiga Negara Jadi Destinasi Liburan Favorit Warga Indonesia di 2025, Jepang Masih Nomor Satu
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara
-
Sensasi Healing di Ciawi, Hotel Bintang Lima Ini Tawarkan Ragam Aktivitas hingga Restoran Mewah