Suara.com - Saking asyiknya bermain, seringkali anak tak mau diajak pulang. Meski sudah berkali-kali diajak pulang, anak tetap menolak. Dan ketika Anda memaksanya untuk pulang, anak malah menangis dan jadi tantrum.
Adakah cara mudah untuk mengajak anak pulang ketika ia terlalu asyik bermain? Coba simak tips dari Bright Side berikut ini, yang akan membantu mencegah anak mengamuk setiap kali diajak pulang usai bermain.
1. Beri pilihan
Hindari mengatakan kalau ia harus berhenti bermain, karena sudah jelas ia akan menolaknya. Coba tawarkan pilihan. Misalnya, "Dari sini, kita mau ke toko buku, atau kita mampir beli es krim?"
2. Pilih cara yang menyenangkan untuk mengakhiri sesi bermain
Si kecil mungkin merasa berat meninggalkan playground atau rumah temannya. Jadi, Anda dapat memilih cara yang menyenangkan untuk mengakhiri sesi bermainnya. Misalnya dengan berfoto bareng temannya, atau makan es krim bersama temannya sebelum mereka benar-benar berpisah.
3. Berpura-pura Anda membutuhkan bantuan si kecil
Anak-anak suka membantu, dan mereka suka merasa bertanggung jawab atas tugas penting. Anda bisa katakan padanya, "Kita pulang karena Mama butuh kamu untuk menemani belanja." Ini bisa mengalihkan pikiran mereka dari kenyataan bahwa sesi bermainnya telah berakhir.
4. Bebaskan anak melakukan satu hal sebelum sesi bermain selesai
Tanyakan kepada anak, “Apa satu hal terakhir yang mau kamu lakukan sebelum kita pergi?”
Pertanyaan ini akan memberi tahu anak bahwa sudah waktunya untuk pergi. Namun, itu juga berarti bahwa ia tidak harus segera pergi saat itu juga. Ini lebih baik daripada harus pergi tiba-tiba.
5. Beri tahu anak kegiatan menyenangkan yang menanti di rumah
Pastikan ada hal menarik lain yang menunggu si kecil sepulangnya dari playground. Sebutkan aktivitas menyenangkan yang dapat mereka lakukan di rumah nanti, yang dapat membantu mengalihkan perhatian mereka. Misalnya, menyusun lego yang baru dibeli. (Maria Mery Cristin)
Baca Juga: Pilih Permainan Untuk Anak, Cari yang Bisa Stimulasi Emosi dan Imajinasi
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari