Suara.com - Seorang konten kreator TikTok bernama Dennis membagikan momen dirinya membuat popping boba dari minuman beralkohol anggur merah. Minuman yang kerap disebut sebagai amer itu ia dapatkan dari tempat bekerjanya dulu.
Proses pembuatan popping boba amer dibagikan melalui akun TikTok @naktekpang. Pertama ia menuangkan anggur merah di gelas takar dan menambahkan sedikit sodium alginat.
Setelah itu cairan anggur merah tersebut diaduk hingga tercampur rata. Dennis lantas mengambil pipet dan mengambil campuran anggur merah tersebut.
Campuran anggur merah itu lantas diteteskan pada larutan kalsium laktat. Setelah beberapa saat popping boba amer itu pun jadi.
Butiran popping boba anggur merah tersebut cukup kecil dan akan meletus di mulut saat digigit. Rasanya pun tetap sama seperti anggur merah pada umumnya.
Dennis lantas mencampur popping boba amer tersebut dengan sirup markisa. Selain itu, ia menyebutkan karena popping boba amer yang dikonsumsi jumlahnya sedikit, maka tak akan sampai membuat mabuk.
Anggur merah itu Dennis simpan bukan untuk mabuk-mabukan melainkan memang untuk bereksperimen. Ia juga mengatakan, tak semua orang yang menyimpan minuman beralkohol digunakan untuk mabuk-mabukan, tapi juga untuk menghangatkan tubuh.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Lagipula Dennis minum amer juga nggak masalah guys. Nggak ada pantangan," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Apa yang Ditakutkan Terjadi! Beli Boba, Wanita Ini Lihat Sesuatu Menggeliat di Sedotan
Warganet lain ikut berkomentar. "Lagian kalau mabuk ya udah sih, nggak ganggu orang lain juga," ujar warganet ini.
"Mantap nyeruput boba isi amer. Kreatif juga nih," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Sabtu (15/1/2022) video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Promo JSM Indomaret Terbaru 15-21 Januari 2026, Dapatkan Minyak Goreng Murah!
-
5 Moisturizer untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Solusi Anti Aging Harga Terjangkau
-
Contoh Khutbah Jumat tentang Isra Miraj, Bertepatan Jumat Terakhir Bulan Rajab
-
5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Terpopuler: Pernikahan Kak Seto Mendadak Disorot, Daftar Shio Paling Hoki 16 Januari 2026
-
Terpopuler: Pilihan Mobil untuk Mudik Keluarga, Tanda Honda BeAT Mulai Lelah
-
Saham Rasa Kripto, Gaya Baru Investasi Digital Native
-
Kulit Kusam? Ini 5 Body Lotion yang Bisa Membantu Mencerahkan Kulit
-
Hasil Studi: Reputasi Kelihatan Abstrak, Tapi Bisa Bikin Perusahaan Panen Untung
-
Tren Steak Premium: Eksplorasi Rasa Daging Sapi Australia di Awal Tahun