Suara.com - Berbagi makanan dengan hewan liar sebenarnya hal yang cukup awam dilakukan. Namun biasanya orang akan memisahkan makanan mereka dan menempatkan di lantai untuk kemudian disantap oleh hewan liar seperti kucing.
Namun cowok di video viral yang diunggah akun Instagram @underc0Ver.id ini sangat di luar dugaan. Sebab ia membiarkan kucing berbulu oranye itu berbagi makanan dengannya, bahkan dari satu piring yang sama!
Tampak di video tersebut seorang pemuda yang mengenakan hoodie sambil memakan krupuk. Di depannya terlihat seporsi makanan, meski tidak jelas menu apa yang sebenarnya ia pesan, sementara seekor kucing terlihat anteng di dekatnya.
Kucing yang berada di atas meja itu terlihat menunduk dan lahap memakan menu yang sama dengan pemuda tersebut. Tampak sang pemuda hanya bisa tersenyum melihat makanannya "dijarah" oleh hewan berkaki empat tersebut.
"Berbagi," begitulah caption singkat yang disertakan untuk video tersebut, dikutip Suara.com pada Selasa (22/2/2022). Semula ia terlihat tidak lagi menyentuh makanannya, namun kemudiania meraih sendok dan ikut berbagi porsi makanan dengan kucing tersebut.
Video singkat ini pun langsung diramaikan banyak komentar warganet. Sebagian besar warganet memuji cowok itu yang berkenan berbagi makanan dengan kucing, namun tidak sedikit yang malah mengkritiknya.
Warganet menilai seharusnya makanan yang akan dibagikan ke kucing ditempatkan di bawah, sehingga mereka tidak harus berbagi di tempat makan yang sama. Pasalnya bagaimanapun kucing tersebut adalah hewan liar yang tidak terjamin kebersihan serta kesehatannya.
"Woy gemes, dia ga marah sama sekali malah senyum senyum," puji seorang warganet untuk cowok tersebut.
"(Tidak) sepiring berdua sama ayang; sepiring berdua sama kucing," seloroh warganet.
Baca Juga: Viral, Kecelakaan Beruntun Terjadi di Tol Jakarta Cikampek
"Harusnya ditaro kebawah kucingnya, itu untung yang makan masih bisa nerima, coba yang gasuka kucing langsung digaplok. Kalau didiemin ntar jadi kebiasaan kucingnya," kata warganet.
"Diambilin dikit makanannya buat kucing, ditaro di tempat terpisah," saran warganet lain.
"Auranya langsung kebuka tuh cowok memuliakan binatang kesayangan Nabi. Tapi next time taro bawah aja yaa yang buat kucing," imbuh yang lainnya.
"Nggak gitu juga kalau berbagi.... kucing liar itu kotor dan membawa berbagai macam bakteri karena sering ngorek ngorek sampah. Jika makan bersama bisa kena penyakit.... sebaiknya dipisahkan untuk bagian kucing," timpal warganet lain.
Untuk video selengkapnya dapat disaksikan di sini.
Berita Terkait
-
Viral, Kecelakaan Beruntun Terjadi di Tol Jakarta Cikampek
-
Tega! Gadis 14 Tahun Dibunuh, Jasadnya Disetubuhi, Lalu Dikubur di Tanah Berlumpur di Perkebunan Pisang Kukar
-
Viral Pria Aniaya Perempuan Diduga Kekasihnya di Pinggir Jalan Karangploso Malang
-
Viral Celine Evangelista Berhijab Bak Muslimah Jadi Sorotan, Netizen Doakan Mualaf
-
Pengantin Wanita Sakit, Aksi Pria Mendadak Jadi Mempelai saat Hadiri Resepsi Pernikahan Ini Bikin Ngakak
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Pevita Pearce Pancarkan Aura Kebebasan dengan Koleksi SAYA 'Solara' dan Rambut Berkilau di JFW 2026!
-
Maudy Ayunda Bikin JFW 2026 Meleleh! Ini Rahasia Senyumnya yang Bikin Semua Terpukau
-
Terpopuler: Anak Purbaya Viral Sindir Gibran hingga 4 Bansos Cair November 2025
-
6 Shio Paling Beruntung 3 November 2025: Rezeki Melimpah, Keuangan Lancar
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!