Suara.com - Penampilan dan gaya busana anggota keluarga kerajaan Inggris senantiasa menjadi sorotan. Terbaru, gaun Meghan Markle saat wawancara Oprah kembali menjadi obrolan,
Bukan tanpa alasan, gaun hitam yang dipakai Meghan Markle saat itu akan dipajang di The Fashion Museum, Inggris.
Melansir People, gaun sutra hitam dari Giorgio Armani yang dipakai oleh Meghan Markle tersebut telah terpilih menjadi Dress of the Year 2021 oleh The Fashion Museum.
"Sudah diketahui bahwa anggota keluarga kerajaan Inggris sering memakai outfit untuk mengirimkan pesan lewat pilihan gaya, warna, atau motif," ungkap pernyataan museum tersebut.
Saat wawancara Oprah Winfrey, Meghan Markle memakai gaun hitam yang dihiasi desain bunga teratai putih.
Bunga teratai tersebut merupakan simbol yang sering diasosiasikan dengan kelahiran kembali, regenerasi, dan pencerahan spiritual.
Selain itu, bunga teratai juga memiliki kemampuan untuk tetap bertahan di tengah kondisi yang penuh tantangan.
Meghan Markle menggunakan gaun tersebut dalam wawancara Oprah yang ditayangkan di CBS pada Maret 2021 silam.
Saat itu, wawancara tentang kehidupan Pangeran Harry dan Meghan Markle di Inggris tersebut ditonton hingga 60 juta orang dan disiarkan di 70 negara.
Baca Juga: Wow! Gaun Satin Merah Muda Milik Madonna Dilelang, Harganya Diperkirakan Tembus Rp2,8 Miliar
Nantinya, versi lain dari gaun sutra hitam yang memiliki belahan leher rendah dan bordiran bunga teratai ini akan dipajang sebagai bagian dari pameran "A History of Fashion in 100 Objects" di The Fashion Museum.
Dress of The Year dipilih oleh orang-orang terkenal di industri fashion. Untuk Dress of The Year 2021, editor dari majalah Dazed ditunjuk untuk memilih gaun yang cocok.
Kriteria Dress of the Year sendiri adalah gaun yang mewakili mood fashion yang sedang ada, merepresentasikan tahun lalu, dan menangkap imajinasi.
Dari sana, editor Ibrahim Kamara dan Gareth Wrighton memilih gaun hitam yang dipakai Meghan Markle ketika dirinya juga sedang hamil anak kedua tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia