Suara.com - Resep es timun serut adalah salah satu menu andalan untuk melepas dahaga saat berbuka puasa. Tentu dengan kesegaran alami dan rasanya yang cukup manis, es timun serut jadi pilihan banyak orang. Dengan bahan dasar buah mentimun saja, mudah sekali membuat resep es timun ini di dapur rumah Anda masing-masing.
Es timun serut sangat nikmat disajikan dalam keadaan dingin dengan tambahan es batu. Minuman alami dan menyehatkan ini cocok dinikmati bersama keluarga di rumah. Yuk simak resep es timun serut selasih ala Dapur Giok yang simpel dan mudah dibuat berikut ini.
Bahan Es Timun Serut yang Dipersiapkan
- 1 Buah mentimun besar
- Biji selasih secukupnya
- Jeruk nipis ukuran sedang 3 buah
- Sirup rasa melon atau air gula
- Air matang sesuai selera
- Potongan es batu secukupnya
Cara Membuat Es Timun Serut Menyegarkan
- Pertama, siapkan biji selasih secukupnya dan rendam dalam air untuk beberapa saat.
- Sambil menunggu biji selasih teksturnya melunak, siapkan buah mentimun. Kupas buah mentimun yang sudah dicuci bersih. Potong pada bagian ujung timun, dan gosok-gosok untuk menghilangkan getahnya. Potong memanjang menjadi empat bagian. Kemudian hilangkan biji mentimun.
- Siapkan parutan keju untuk menyerut timun. Lalu parut/serut timun ke dalam wadah.
- Tambahkan biji selasih yang sudah direndam tadi ke atas timun yang sudah diserut.
- Tambahkan sirup rasa melon secukupnya di atas timun atau Anda bisa menggunakan air gula secukupnya sebagai pemanis.
- Masukkan es batu sesuai selera masing-masing
- Tuangkan air matang secukupnya
- Tambahkan perasan air jeruk nipis secukupnya atau Anda bisa menjadikan jeruk nipis sebagai garnish-nya saja.
- Aduk es timun secara merata dan koreksi rasa.
- Es timun serut siap disajikan dalam gelas. Selamat menikmati.
Nah, itulah resep es timun serut menyegarkan dengan tambahan jeruk nipis yang simple dan mudah dibuat. Anda bisa mengkreasikan resep minuman es lainnya yang enak sesuai dengan selera lidah untuk menu berbuka puasa! Selamat mencoba resep es timun serut ini, ya!
Kontributor : Yulia Kartika Dewi
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun
-
Usia 50-an Cocoknya Pakai Warna Lipstik Apa? Ini 7 Pilihan Elegan yang Patut Dicoba
-
5 Sepatu New Balance yang Mengandung Kulit Babi, Kenali Series Pig Skin Agar Tak Salah Beli
-
5 Rekomendasi Parfum Wanita yang Murah, Wangi Elegan dan Tahan Lama
-
Kenapa Sepatu New Balance Mahal? 5 Sepatu Lokal Ini Bisa Jadi Alternatif yang Lebih Murah
-
5 Parfum Aroma Teh untuk Wanita Kantoran, Wanginya Meninggalkan Jejak