Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengingatkan pelaku Usaha Kecil Menengah atau UKM di tempat wisata jangan sembarang tembak harga.
Pasalnya momen seperti libur lebaran kerap dimanfaatkan untuk aji mumpung tembak harga, yang hasilnya membuat wisatawan enggan kembali berkunjung.
"Ini juga yang saya bilang, pola-pola melakukan kegiatan usaha yang getok (tembak harga) tidak akan langgeng, karena kalau digetok maka wisatawan akan kapok. Kalau dikejar bukan akan beli tapi malah lari," ujar Sandiaga saat mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu (30/4/2022).
Menurut Sandiaga, agar pelaku UMKM mengerti dampak buruk tembak harga pada usahanya, maka perlu diberikan edukasi, pelatihan, dan pendampingan cara memasarkan produk yang sesungguhnya.
"Karena begitu diberi pelatihan akan terbuka wawasannya dan tidak seenaknya menaikan harga, sehingga menghasilkan citra yang buruk bagi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," jelasnya.
Nantinya, kata Sandiaga pelatihan ini dinas pariwisata akan bekerjasama dengan banyak pihak, termasuk edukasi dari UKM kreatif.
"Akan kita dorong, termasuk juga kemasannya dipercantik, jadi UKM ini punya kemasan yang baik, juga packagingnya," tutur Sandiaga.
Sementara itu, untuk mengawasi praktik tembak harga di destinasi wisata pada libur lebaran 2022, Sandiaga akan bekerjasama dengan masyarakat, dunia usaha dan pemerintah, khususnya fokus merespon laporan kekurangan memakai sistem digital.
"Semuanya harus berkolaborasi dan kita sekarang ingin juga melakukan digitalisasi, seandainya ada keluhan itu bisa diberikan laporan dan langsung bisa ditindaklanjuti," tutup Sandiaga.
Baca Juga: Masih Asri, 7 Wisata Air Terjun di Jogja Ini Suguhkan Pemandangan dan Suasana Menyegarkan
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering