Suara.com - Keberadaan asisten rumah tangga (ART) sangat membantu orang-orang yang memiliki jadwal padat. Ketika lebaran, para ART ini pun akan pulang ke kampung halaman untuk sementara.
Biasanya, sebelum pergi, mereka akan menyelesaikan semua pekerjaannya terlebih dulu. Salah satu contohnya tampak dalam unggahan akun TikTok @athena.is.me.
Dalam unggahan itu, seorang wanita menunjukkan dedikasi dari sang ART sebelum pulang kampung. Rupanya ART yang akrab disapa Mbak Tati itu sudah memasak banyak menu Lebaran sebelum pergi.
Tak hanya itu, semua masakan Lebaran juga sudah diberi nama makanan. Hal ini dilakukan karena satu keluarga wanita ini tak ada yang bisa membedakan makanan.
"Mbak Tati masakin semua masakan untuk lebaran dan kasih nametag di setiap makanan karena sekeluarga nggak ada yang bisa masak dan bedain makanan," tulis wanita tersebut dalam video unggahannya.
Di dalam freezer, sudah terlihat aneka masakan buatan Mbak Tati. Mulai dari garang asam daging, opor ayam, semur daging, tongseng ayam, hingga rica-rica, semua dikemas dengan baik agar awet.
Mbak Tati rupanya sudah menjadi ART selama bertahun-tahun di keluarga wanita ini. Tak heran, Mbak Tati juga sudah dianggap keluarga oleh mereka dan kepulangannya membuat mereka rindu.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Mbak Tati penyelamat alam semesta," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Bosan Makanan Bersantan Saat Lebaran, Ini 6 Hidangan yang Bisa Kamu Coba
Warganet lain ikut bekomentar. "Mbak Tati profesional banget, beneran penyelamat semesta," ujar warganet ini.
"Keren mbaknya masih mikirin masak sebelum mudik," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (2/5/2022), video ini sudah ditonton sebanyak 2 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput