Suara.com - Telur gulung menjadi jajanan kaki lima yang banyak disukai publik. Rasa gurih telur yang digulung pada tusuk sate ini memang memiliki kenikmatan tersendiri.
Bukan rahasia lagi telur gulung kerap mengandung minyak yang sangat banyak. Hal ini lantaran umumnya telur dimasak dengan minyak goreng yang sangat banyak agar lebih mudah untuk digulung.
Seorang wanita rupanya memiliki cara tersendiri sebelum menyantap telur gulung. Hal tersebut ia bagikan melalui akun TikTok @momsky_kiyowo.
Dalam unggahan itu, ia menunjukkan telur gulung yang baru saja ia beli. Telur gulung yang diwadahi plastik transparan itu belum dicampur saus ataupun kecap.
Wanita ini lantas meremas telur gulung itu dari luar plastik untuk memeras minyaknya. Siapa sangka, minyak yang keluar dari telur gulung itu sangat banyak.
Minyak tersebut berwarna keruh dan mengisi bagian bawah plastik cukup banyak. Setelah minyak dari telur gulung itu keluar, wanita ini baru menyantap telur gulung itu dengan santai.
Cara ini ia lakukan dengan tujuan meminimalisir banyaknya minyak goreng yang masuk ke dalam tubuh. Selain itu banyaknya minyak goreng di telur gulung juga bisa membuat eneg hingga pusing.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Asli gue makan telur gulung eneg banget gara-gara banyak minyaknya," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Telur Gulung, Ini Tips agar Bentuknya Lebih Bagus
Warganet lain ikut berkomentar. "Beli telur gratis minyak buat di rumah. Lumayan minyaknya bisa dipakai goreng telur lain hahaha," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
"Solusi biar nggak pusing pas makan telur gulung kebanyakan, tapi kayaknya rasanya bakal beda ya kalau diperas gitu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Jumat (13/5/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
7 Barang MR DIY di Bawah Rp50 Ribu yang Cocok Jadi Kado Natal
-
Hubungan Kepemilikan Kucing dengan Kesehatan Mental, Benarkah Bisa Picu Gangguan Skizofrenia?
-
6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
-
Ramalan Zodiak 17 November 2025: Peluang, Cinta, Keberuntungan dan Keuangan Hari Ini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah