Suara.com - Banyak kasus perselingkuhan dimulai dari bertukar kabar hingga saling curhat dengan lawan jenis. Meski demikian, arti dan batas perselingkuhan sendiri bisa sulit didefinisikan.
Dikatakan konselor pernikahan Indra Noveldy, setiap orang bisa menetapkan batas berbeda terkait mana yang masuk kategori selingkuh atau masuk kategori tidak selingkuh.
Hanya saja, ia secara gamblang memasukkan kriteria berselingkuh sesederhana saling curhat dengan lawan jenis. Penulis buku Menikah untuk Bahagia itu mengatakan, curhat bisa membuka pintu perselingkuhan!
"Definisi perselingkuhan bisa berbeda pada tiap orang. Namun, bagi saya definisi perselingkuhan itu sederhana, ketika kita membuka jalan secara sengaja maupun tidak sengaja, untuk curhat ke orang lain. Itu sama saja sudah membuka pintu perselingkuhan," ujarnya.
Lebih lanjut, definisi yang ditetapkan Indra mengenai curhat membuka pintu perselingkuhan bukan tanpa alasan mendasar. Menurut pemahaman dan pengalamannya, perselingkuhan dapat terjadi mulai dari hal sepele, seperti mengobrol dengan lawan jenis yang bukan pasangan resmi.
"Tidak ada orang yang berniat selingkuh. Semua terjadi tanpa sengaja. Awalnya bisa saja sekadar cerita, bertukar pikiran, atau bertanya. Tapi lama-lama bisa merasa nyaman satu sama lain. Makin masuk ke dalam, makin terjebak dan malah makin sulit keluar, persis seperti kita berada di dalam pusaran air."
Maka dari itu, ia meminta orang yang telah berpasangan untuk sedini mungkin menjauhi celah perselingkuhan, seperti curhat kepada lawan jenis, dengan niat apa pun meski dengan sahabat sendiri.
"Sejak awal, tutuplah celah perselingkuhan sedini mungkin, bahkan gak usah mendekati pinggirannya," tegasnya dikutip dari siaran pers hasil survei Teman Bumil dan Populix, Jumat (17/6/2022).
Definisi perselingkuhan berdasarkan penjelasan Indra, senada dengan hasil survei yang dilakukan oleh dua badan tersebut di mana sebanyak 51 persen responden setuju bahwa perselingkuhan adalah melakukan percakapan intens dan intim dengan lawan jenis tanpa sepengetahuan pasangan resmi.
Sementara, 48 persen mengategorikan perselingkuhan sebagai pertemuan diam-diam dengan lawan jenis tanpa sepengetahuan pasangan resmi dan 8 persen menganggap bahwa kagum terhadap seseorang yang bukan pasangannya adalah bentuk perselingkuhan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!