Suara.com - Apa yang dikenakan oleh idol K-Pop termasuk member BTS memang sering menjadi bahan perbincangan. Begitu pula penampilan Jungkook BTS yang baru-baru ini tampak menikmati waktu santai di luar stage.
Setelah BTS mengumumkan bahwa anggota mereka ingin berfokus untuk karir solo, Jungkook memberikan kejutan kolaborasi dengan artis ternama. Ia dan Charlie Puth baru saja merilis sebuah lagu berjudul Left and Right pekan lalu.
Selain itu, Jungkook aktif mengejutkan para penggemar dengan memulai siaran vLive dadakan dan menyanyikan banyak lagu. Kini, ia membagikan momen ketika dirinya dalam suasana yang lebih santai.
Pada momen tersebut, Jungkook BTS tampak mengenakan sebuah celana kasual berwarna hitam seperti biasanya. Untuk atasan, ia menjatuhkan pilihan pada kaos berlengan pendek dengan warna senada.
Jungkook memamerkan senyum kelincinya dengan model rambut yang sangat menggemaskan. Poninya yang biasanya dibiarkan terurai ke depan, tampak dikuncrit lucu ke bagian atas.
Jika dilihat secara sekilas, penampilan Jungkook ini tampak sangat simpel. Namun, tetap saja banyak yang penasaran dengan harga dari outfit sang idola.
Biasanya, Jungkook mengenakan kaos dengan harga sampai jutaan rupiah, tapi tidak dengan kaosnya saat itu. Dilansir dari akun Instagram bangtan_outfit, kaos Jungkook ini ternyata merupakan keluaran brand Supreme.
Koleksi Samurai T-Shirt tersebut memiliki hiasan gambar samurai di bagian depan. Tak disangka, harganya masih di bawah Rp1 juta, yakni sekitar USD 38 atau kira-kira Rp565 ribu.
Harga yang murah ini mengundang warganet dan penggemar untuk berkomentar. Banyak yang heboh karena harga outfit Jungkook BTS kali tumben tidak membuat jiwa mereka bergetar.
Baca Juga: Agensi Rilis Pernyataan Baru Terkait Perlindungan Hukum untuk BTS dan TXT
"Tumben ginjalku tidak bergetar melihat harganya," tulis seorang warganet.
"Tumben harganya murah dan jiwaku tidak gemetaran, tapi tetap belum mampu beli," celetuk warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2026, Lengkap dengan Niatnya
-
5 Rekomendasi Sepatu Sandal Nyaman nan Stylish: Cuma Ada di Foot Locker!
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan