Suara.com - Aktris Arawinda Kirana mendadak jadi sorotan bahkan sampai trending topic di Twitter pada Rabu (6/7/2022). Bintang film Yuni ini dirumorkan selingkuh dengan lelaki yang telah jadi suami seseorang.
Tak sedikit yang penasaran dengan sosok perempuan kelahiran 27 September 2001 ini. Terlebih, selain sebagai seorang aktris, Arawinda juga mengaku jika dirinya merupakan aktivis dan feminis yang membela hak korban kekerasan seksual dan mendukung pergerakan perempuan.
Bukan cuma itu, dalam Instagramnya, Arawinda Kirana juga tampak mengkampanyekan gerakan Berkain Bersama, sebuah entitas yang memperjuangkan revolusi seni budaya Indonesia. Bersama teman-temannya di Swara Gembira, ia terbiasa menggunakan kain dalam keseharian.
Untuk melihat seperti apa potret Arawinda yang kerap memadukan wastra Indonesia dengan berbagai atasan, baik formal maupun casual, berikut daftarnya seperti yang Suara.com rangkum.
1. Tampil Formal dengan Blazer Putih dan Kain Batik
Perempuan lulusan Sekolah Perkumpulan Mandiri pada tahun 2019 ini tampak memadukan blazer putih dengan inner hitam dengan kain batik yang ia ikat dengan unik. Kain tersebut memiliki hasil akhir pendek, tepat di selututnya.
2. Kenakan Warna-warni Kain Makassar
Pada satu kesempatan, Arawinda tampak menjadikan kain Makassar dengan warna cerah sebagai tube crop top. Sementara untuk bawahannya, ia melilit kain berwarna tosca fuschia tersebut ke pinggangnya.
3. Bergaya Etnik dengan Kebaya Kutu Baru dan Kain Batik Bergaris
Baca Juga: 5 Film Arawinda Kirana, Dapat Segudang Penghargaan di Film Yuni
Perempuan yang diketahui telah menekuni seni teater dan tari sejak kecil ini tampil anggun dengan gaya etnik, saat memadukan kebaya kutu baru dari jumputan dengan kain batik bergaris merah putih sebagai bawahan.
4. Anggun dengan Lilitan Kain Tenun Bali
Aktris Pendatang Terpilih dari Piala Maya 2020 tersebut mengenakan kain tenun Bali berwarna abu-abu, yang ia sulap sebagai dress strapless yang indah. Tak lupa, Arawinda menyanggul rambutnya dengan hiasan rambut khas perempuan Bali yang cantik.
5. Padukan Atasan Putih dengan Kain Untuk Gaya yang Lebig Casual
Model video clio Selamat Jalan Kekasihku dari Andien dan Tompi ini terlihat masih menggunakan kain untuk gaya yang lebih casual saat berjalan-jalan di kawasan Pantai Selatan. Ia memadukan atasan putih berkerah persegi dengan kain yang diikat di salah satu sisi pinggangnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
5 Rekomendasi Lulur Lokal dengan Butiran Halus, Tidak Sakit di Kulit
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah