Suara.com - Secara teknis, sebuah tema desain interior terbentuk dari sejumlah karakteristik, mulai dari bentuk dan siluet furnitur, material dinding, lantai, dan kain yang digunakan untuk furnitur, penggunaan lampu, pencahayaan, desain pintu, jendela, pilar, sampai pemilihan warna interior.
Ambil contoh interior minimalis dan modern seperti Industrial, Scandinavian, atau Japanese-Scandinavian (Japandi). Banyak orang yang akan mengatakan bahwa warna-warna yang identik dengan desain interior minimalis adalah warna-warna netral dan monokrom. Contohnya serba putih, hitam dan putih, atau warna-warna earthy dan pastel.
Ini dikarenakan sebagai interior yang mengusung fungsionalitas, kepraktisan, dan estetika yang sederhana dan menawan, warna-warna netral lebih mudah untuk dicari, diaplikasikan, dirawat, dan pastinya bersifat timeless atau tak lekang oleh waktu.
Bagi Anda penggemar interior minimalis atau berencana menggunakan gaya interior minimalis untuk mendekorasi hunian, Dekoruma akan mengajak untuk mengenali beberapa ide warna interior berikut ini yang bisa memberikan tampilan interior minimalis yang berkarakter dan tak lekang oleh waktu.
1. Serba Putih dan Aksen Kayu Cokelat Muda Khas Minimalis dan Timeless
Warna utama interior minimalis yang pasti selalu ada pada ruangan-ruangan di hunian minimalis adalah putih. Sifat warnanya bersih, cocok untuk dipadupadankan dengan berbagai warna, tekstur, dan motif. Putih juga memberikan kesan yang lapang dan terang, terutama bila didukung dengan jendela besar yang membuat cahaya matahari masuk ke dalam ruangan.
Hunian yang serba putih sangat identik dengan dekorasi minimalis. Namun, bisa saja terasa membosankan untuk beberapa orang. Biasanya, putih dipadukan dengan material lain seperti kayu yang ada pada inspirasi ini. Warna cokelat muda dari kayu memberikan tampilan yang lebih alami dan hangat pada ruang keluarga ini.
2. Sentuhan Aksen Warna Hijau Untuk Tampilan yang Lebih Menggugah
Meskipun dikenal dengan warna-warna yang netral dan monokrom, bukan berarti warna-warna cerah seperti hijau dan biru muda, kuning, oranye, atau merah mudah tidak bisa hadir pada hunian minimalis. Warna-warna terang ini berfungsi memberikan aksen warna agar tampilan ruangan tidak membosankan.
Baca Juga: 5 Ide Menata Rak Dinding Beserta Pajangannya, Dijamin Rumah Rapi!
Seperti yang dilakukan pemilik rumah ini yang memadukan putih sebagai warna utama dengan warna hijau muda untuk menghias area ruang makannya. Dipadukan dengan kayu cokelat muda, ruang makan jadi terlihat lebih urban dan trendi, tapi tidak kehilangan identitas minimalisnya.
3. Abu-abu yang Netral dan Cocok Dipadukan dengan Warna Lain
Abu-abu juga selalu akan jadi warna yang identik dengan hunian minimalis karena tampilannya yang menawan dan mudah dikombinasikan dengan elemen-elemen desain interior lainnya. Inilah yang dilakukan pada ilustrasi di atas yang mana dapur menggunakan tema abu-abu muda dan putih.
Kombinasi keduanya memberikan tampilan monokromatik yang sangat lekat dengan tampilan interior minimalis. Ditambah sentuhan aksen kayu pada rak dinding dan beberapa furnitur lain, dapur jadi terasa terang, lapang, terlihat menarik dan nyaman untuk digunakan.
4. Kombo yang Tidak Pernah Salah, Hitam dan Putih
Campuran warna hitam dan putih memang menghasilkan abu-abu. Namun, memadukan warna hitam dan putih adalah langkah yang tidak pernah salah dalam interior minimalis. Dua warna monokrom yang bertolak belakang ini akan selalu memberikan tampilan yang modern dan elegan pada hunian minimalis seperti dapur berikut ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun