Suara.com - Panggung Citayam Fashion Week besutan remaja SCBD (Sudirman, Citayam, Bojonggede, Depok) telah menjadi wadah bagi para anak muda dalam menunjukan gaya berpakaian mereka.
Kebanyakan dari mereka masih berusia remaja. Beberapa di antaranya bahkan telah dikenal publik lantaran kontennya yang viral di media sosial. Sebut saja Bonge, Kurma, Jeje, dan Roy.
Aksi keempatnya yang makin sering berseliweran di media sosial, hingga diajak berkolaborasi dengan berbagai selebriti, telah jadi magnet bagi ABG (anak baru gede) lain untuk datang ke lokasi Citayam Fashion Week.
Bila kamu tertarik juga untuk ikut meramaikan Citayam Fashion Week, tak perlu bingung dalam memilih pakaian yang bagus. Ada tips khusus, nih, dari Puteri Indonesia Bengkulu 2017 Intan Saumadina!
Menurut Intan, hak terpenting saat terlibat dalam ajang peragaan busana sebenarnya memakai pakaian yang nyaman digunakan. Hal tersebut penting karena pasti akan memengaruhi postur tubuh saat berjalan.
"Jangan lupa untuk selalu sesuaikan style dengan usia juga lingkungan, dengan usia. Jangan sampai dandan di atas usia kita," pesan Intan, saat ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu.
Selain baju, memilih sepatu yang nyaman juga tak kalah pentingnya. Ia mengingatkan bahwa tak harus menggunakan baju dan sepatu dari brand ternama atau barang KW.
Sebab, barang palsu atau KW tentu akan memengaruhi kualitas jadi lebih rendah. Pada akhirnya menganggu kenyamanan saat dipakai.
"Saran dari aku, jangan beli brand KW, lebih baik beli brand lokal atau brand apapun tapi yang asli. Daripada brand KW karena kualitasnya beda kalau KW dan asli. Brand lokal juga sekarang banyak yang bagus-bagus, kok," tuturnya.
Baca Juga: Ernest Prakasa Geram Perusahaan Baim Wong Daftarkan Citayam Fashion Week Jadi HAKI: Gak Tau Malu
Bukan hanya mengutamakan penampilan, Intan pun berpesan bagi para ABG yang ingin ikut nongkrong di sana juga harus menjaga kebersihan area tempatnya bermain.
"Citayam Fashion Week ini gimana caranya hype ini jangan sampai mengganggu keramaian, mengganggu orang-orang di sekitar."
"Juga jangan lupa menjaga kebersihan, jangan buang sampah sembarangan, jangan sampai karena ada event atau hal-hal yang lagi hype malah merusak lingkungan. Sehingga membuat orang lain jadi nggak nyaman," tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Maudy Ayunda Bikin JFW 2026 Meleleh! Ini Rahasia Senyumnya yang Bikin Semua Terpukau
-
Terpopuler: Anak Purbaya Viral Sindir Gibran hingga 4 Bansos Cair November 2025
-
6 Shio Paling Beruntung 3 November 2025: Rezeki Melimpah, Keuangan Lancar
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem