Suara.com - Siapa yang tak mengenal sosok Olla Ramlan? Selebritas satu ini memulai karirnya sebagai model. Tak mengherankan jika Olla Ramlan memiliki selera mode yang bagus. Maka dari itu, gaya busana Olla Ramlan kerap kali jadi sorotan.
Pernah menekuni karir di dunia model, membuat Olla Ramlan kerap kali kedapatan tengah melakukan sesi pemotretan. Salah satunya ketika ia memamerkan potret dirinya berpose bak princess.
Jangan ditanya lagi, penampilannya dalam balutan dress tak pernah gagal terlihat memukau.
"Kegembiraan dalam berpakaian adalah seni," tulis Olla Ramlan dalam bahasa Inggris di Instagram.
Potret itu menujukan penampilan Olla Ramlan mengenakan dress hijau motif floral yang dipadukan dengan kaos knit berkerah warna soft green. Ia juga menyelaraskan busananya itu dengan hijab pashmina warna soft pink.
Pada potret itu, Olla Ramlan berpose bak princess yang tengah duduk sambil bercermin. Wanita kelahiran 1980 itu tampak memegang tas gemas warna coklat.
Dilansir dari akun Instgaram fashion_selebrit, dress hijau yang dikenakan Olla Ramlan ternyata berasal dari brand Philosophy.
Tentu saja harga dress itu mencapai angka jutaan. Dress tersebut merupakan seri keluaran Radzmir Dress With Floral Pattern. Harga dress itu dibanderol mencapai sekitar Rp17,6 juta.
Unggahan potret Olla Ramlan memakai padupadan dress floral itu tentu langsung banjir komentar dari warganet. Tak sedikit juga dari mereka yang memuji penampilan cantiknya itu.
Baca Juga: Kembaran Baju sama Ayang, Terungkap Harga Kaos Polo yang Dikenakan Fuji
"Suka banget sama dress hijaunya, warnanya cocok buat Kak Olla," komentar seorang warganet.
"Lucu banget dressnya, cantik pas dipakai Kak Olla," ujar warganet lain.
Warganet juga ada yang berkomentar seperti ini. "Kayak princess pose sama dressnya, suka banget," kata salah satu warganet itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!