Suara.com - Di sela-sela kesibukannya di New York, Nagita Slavina rupanya memanfaatkan kesempatan untuk memburu berbagai makanan, salah satunya cronut. Bahkan, istri Raffi Ahmad ini membeli cronut di tempat pertama kali makanan tersebut dibuat.
Cronut sendiri pertama dibuat pada 2013 oleh koki pastry Dominique Ansel. Melansir Mashed, hal yang unik dari cronut adalah, makan satu ini merupakan gabungan dari croissant dan donat. Hal ini yang menjadi terobosan sehingga menarik perhatian dunia pastry.
Dikatakan, cronut ini bermula karena Ansel tidak memiliki makanan pokok. Sementara Ansel mengaku melihat adonan donat sangat ringan dan mudah. Hal tersebut juga dikatakan cocok dengan croissant. Pemikirannya itu, yang membuatnya mencoba menggabungkan dua makanan yang berbeda menjadi satu.
Selain itu, Ansel juga membutuhkan waktu sekitar tiga bulan untuk bereksperimen menciptakan resep makanan tersebut. Bahkan, koki pastry ini telah membuat 10 resep, tetapi belum bisa puas. Ia juga mengujinya sekitar hingga 70 kali sebelum menemukan rasa yang sesuai.
Ternyata, mengawinkan bentuk donat dengan adonan croissant untuk membuat cronut tidak sesederhana kelihatannya. Seperti yang kemudian diungkapkan Ansel kepada CN Traveler pada tahun 2016, dia membutuhkan waktu tiga bulan dan bereksperimen dengan lebih dari 10 resep sebelum dia puas dengan resep yang dia gunakan hari ini.
"Saya memikirkan sesuatu yang ingin saya buat, menganalisis resepnya, dan kemudian mengujinya dari resep yang saya miliki atau resep yang saya buat sendiri. Saya mengubahnya hari demi hari, dan saya mengujinya setiap hari. Saya mengujinya 60 atau 70 kali. sebelum saya mendapatkan sesuatu yang saya suka, dan kami masih menyesuaikan setelah kami meluncurkannya," kata Ansel kepada The Village Voice pada 2013.
Usahanya tersebut lantas membuat cronut menjadi viral. Hal itu juga membuat Nagita Slavina ingin mencobanya. Sebab rasa penasaran tersebut, Nagita Slavina ingin mencicipi cronut di tempat pertama kali dibuat itu. Namun, Nagita tidak hanya membeli cronut, ia juga membeli berbagai produk roti lainnya di toko tersebut.
“Cronut kan pertama kali di sini, katanya (enak) ya, gua juga enggak tahu cuma dikasih tahu sama suka nonton di acara-acara gitu,” ucap Nagita dalam video yang diunggah di kanal Youtube Rans Entertainment, Senin (19/9/2022).
Selain cronut, Nagita Slavina juga memesan cookie shot, yaitu roti yang bisa diisi susu lalu dimakan secara bersamaan.
Baca Juga: Gaya Gemas Baby Rayyanza saat Digendong Nagita Slavina, Harga Outfitnya Nyaris Rp10 Juta
“Terus juga ada yang itu loh cookies terus pake susu gitu, itu juga ada di sini,” sambung Nagita Slavina.
Tidak tanggung-tanggung, Nagita Slavina juga memborong berbagai produk lainnya. Bahkan, hasil belanjaan membeli roti cukup banyak dan penuh. Nagita Slavina juga mencicipi semua belanjaannya itu. Nagita menuturkan rasa yang diberikan cukup nikmat, hanya saja terlalu manis untuknya.
“Makanan di sini tuh manis semua, semanis itu manis banget, ini enak banget tapi manis banget, kalau yang suka manis sih pasti suka, buat gua manis banget,” ucap Nagita Slavina.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun