Suara.com - Anak kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rayyanza Malik Ahmad selalu jadi sorotan sejak kelahirannya. Termasuk momen ia digendong Refal Hady di New York, Amerika Serikat.
Seperti diketahui, Rayyanza dan Rafathar ikut diboyong ke Amerika Serikat untuk berlibur di tengah kesibukan Raffi Ahmad yang sedang menjalani pemotretan bersama Erigo.
Potret Rayyanza bersama para artis yang terlibat pemotretan tersebut seperti Angga Yunanda, Anya Geraldine hingga Refal Hady banyak disorot.
Tapi terkhusus dengan Refal Hady, Rayyanza terlihat sangat manja bahkan beberapa kali ini meminta digendong pemain film Wedding Agreement itu.
Berikut ini 4 momen, saat Rayyanza digendong Refal Hady yang berhasil dirangkum suara.com dari YouTube Rans Entertainment, Selasa (27/9/2022).
1. Minta Digendong Pertama Kali Bertemu
Sebelum Refal berjalan di runway New York Fashion Week, lelaki berusia 28 tahun ini bertemu Rayyanza pertama kali dan terlihat ia sangat antusias melihat adik Rafathar itu.
Rayyanza yang menggunakan kaus merah dan celana biru itu juga sama antusiasnya dengan Refal, bahkan ia nampak nyaman dan sesekali tertawa diajak bercanda oleh Refal.
2. Momen Bangun Tidur di Apartemen
Baca Juga: Boris Bokir dan Sarah Keihl Akui Aura Nagita Slavina Mahal: Udah Cakep, Attitude Juga Oke!
Para artis yang terlibat project di New York, nampak menginap di apartemen dan hotel yang sama. Momen Rayyanza dan Refal terlihat saat keduanya sedang berada di dapur.
Rayyanza yang sedang merangkak masih menggunakan baju tidur langsung digendong Refal, yang juga hanya menggunakan kaus lengan pendek.
Keduanya lantas asik bercanda, bahkan Refal menuntun bayi berusia 9 bulan itu yang belum bisa berjalan dan mengikuti ke arah mana anak itu akan pergi.
3. Berolahraga Bersama
Masih di hari dan pakai baju yang sama, tapi bukan di dalam apartemen. Keduanya tengah berada di luar ruangan dan merasakan sinar matahari.
Di momen ini Rayyanza kembali terlihat lengket dengan Refal, meski sesekali menangis karena bingung ingin digendong Refal atau ayahnya, Raffi Ahmad.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun