Suara.com - Anggota girl group Korea legendaris SNSD, Choi Sooyoung, dikenal dengan kibasan rambut badainya saat sedang menari. Hal ini bahkan ramai diperbincangkan publik saat SNSD tampil membawakan lagu terbaru mereka yang berjudul 'Forever 1'.
Rupanya Sooyoung SNSD ingin tampil berbeda dengan potongan rambut baru. Hal ini tampak dalam unggahan akun Instagram @sooyoungchoi.
Dalam unggahan tersebut, wanita 32 tahun ini tampil dengan rambut pendek sedagu. Ia membagikan 10 foto dengan rambut pendek barunya itu kepada publik.
Pada foto 1 sampai 3, kekasih Jung Kyungho ini tampil memukau dengan tanktop putih yang dipadukan dengan varsity hitam. Makeup yang ia kenakan pun sangat simpel dan menunjukkan wajah natural miliknya.
Kemudian di foto selanjutnya, Sooyoung juga tampil manis dengan knitware berwarna cokelat. Kali ini rambut pendeknya ditata lebih rapi.
Ia juga membagikan potret elegan saat mengenakan dres hitam di sebuah acara. Rambut pendek tersebut pun sukses membuat fitur wajah Sooyoung tampak lebih segar.
Leher jenjang pemeran Lee Geunyoung di drama Korea 'So I Married an Anti-Fan' pun jadi lebih terlihat jelas. Tentunya penampilan baru Choi Sooyoung jadi ramai diperbincangkan publik.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"RIP kibasan rambut panjang legendaris," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Yahh nggak bisa kibas-kibas rambut lagi, terus nggak ada pertikaian lagi dong," ujar warganet ini.
"Hah beneran potong pendek? Cantik sih tetap, cuma nanti pas tampil bareng SNSD nggak bisa kibas-kibas lagi dong," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (4/10/2022), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 670 ribu akun di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing