Suara.com - Basuki Hadimuljono, Menteri Pekerjaan Umum dan Pekerjaan Rakyat (PUPR), menjadi salah satu saksi di pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Pendopo Agung Royal Ambarrukomo, hari ini (10/12/2022). Ia tampak memakai beskap warna soft pink dengan blangkon di atas kepalanya.
Peran Basuki Hadimuljono yang menjadi saksi pernikahan Kaesang dan Erina ini pun menarik perhatian publik. Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun Twitter @mencari7anhidup.
"Alih profesi lagi, sekarang jadi saksi," tulis warganet tersebut pada cuitannya.
Dalam unggahan itu, seorang warganet mengunggah potret Basuki yang tengah serius menyimak ijab qabul yang dilontarkan sang putra bungsu presiden. Setelah ijab qabul selesai dibacakan, Basuki pun mengatakan "sah."
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Yang satu ini multitalenta. Bisa jadi mentri, bisa jadi tukang foto, bisa jadi pembawa payung, bisa juga menjadi saksi nikah. Hayo bisa semua, ya dibantu ya prok..prok..prok," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Pak Bas. Jangan-jangan habis jadi saksi langsung cosplay jadi tukang fotonya wkwkwk," ujar warganet ini.
"Lumayan buat nambah pengalaman di CV beliau wkwk," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Hingga Sabtu (10/12/2022), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 2000 akun di Twitter.
Baca Juga: Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono Bawa Berkah Bagi Sebagian Masyarakat Kecil
Sebelumnya, Basuki Hadimuljono sempat viral lantaran tiba-tiba berubah jadi fotografer saat KTT G20 yang digelar di Bali. Aksinya yang ke sana ke mari membawa kamera dengan topi yang dibalik menjadi sorotan publik.
Pria 68 tahun ini juga dikenal sebagai sosok jenaka yang berbakat. Ia kerap kali menjadi pemain musik dan berceletuk yang membuat orang lain tertawa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Cara Hitung Hari Baik Pernikahan Menurut Primbon Jawa
-
5 Skincare dengan Kandungan Alpha Arbutin, Bikin Flek Hitam Cepat Pudar
-
Filosofi Pengantin di Secangkir Kopi: Kisah Unik di Balik Anak Daro dari Roemah Koffie
-
Kalender Jawa Weton 2 November 2025: Watak Minggu Pon, Rezeki, dan Jodoh Menurut Primbon
-
7 Rekomendasi Deodoran Alami Bebas Aluminium dan Paraben untuk Kulit Sensitif
-
5 Sepatu Padel Nike Murah, Berkualitas dan Nyaman Harga Mulai Rp500 Ribuan
-
5 Sepatu Badminton Terbaik untuk Kelas Profesional, Harga Mulai Rp 700 Ribuan
-
7 Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap, Bikin Cerah Merona Seketika
-
Ogah Pasang AC Ribet? 5 AC Portable Ini Solusinya, Dinginnya Semriwing!
-
5 Bedak Padat yang Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Minyak di Wajah