Suara.com - Usai sah menikah dengan Erina Gudono, cuitan Kaesang Pangarep kembali membuat heboh media sosial. Setelah membuat kata 'keramas' jadi trending topic, kini baju kaos yang dikenakannya pun mencuri perhatian.
Pasalnya, Kaesang kepergok menggunakan kaos warna hitam bergambar Puan Maharani, lengkap dengan semboyannya Kepak Sayap Kebhinekaan. Waduh, beli di mana?
Awalnya, seorang netizen meminta Kaesang lebih banyak mengunggah foto Erina karena lelah melihat wajah Kaesang di media sosial dan media massa. Kaesang membalas dengan jahil, dan malah mengunggah foto selfie dirinya di dalam mobil.
"Tak kasih wajah ngantukku dan rambut yang habis keramas," ujar Kaesang.
Foto ini lantas menuai perhatian netizen, bukan karena wajah Kaesang, tapi desain yang dikenakan. Warganet pun bertanya-tanya di mana Kaesang membeli kaos ini.
"Yg ini bukan kak? Kalo bener mau beli juga lah," tulis @ars******.
"Afakah kaos anda bertulis ibu Puan?" ungkap @1ts*****.
"Kaosnya tulisannya PUAN, cieee...," tulis @miayam****.
Kaesang pun akhirnya buka suara tentang kaos yang dikenakannya. Ia menyebut kaos tersebut adalah hadiah dari Erina Gudono sang istri.
Baca Juga: Ternyata Begini Reaksi Erina Gudono Saat Lihat Kelakuan Random Kaesang Pangarep di Twitter
Di cuitan selanjutnya, Kaesang mencuit ulang netizen yang memberikan link bagi yang ingin membelinya. Berapa ya kira-kira harganya?
Ternyata, kaos produksi Try World Bandung itu memiliki harga sekitar Rp 180.000 dan dijual dengan ukuran M, L, dan XL.
Kaesang pun memberikan testimoni, yang menyebut bahan dan sablonan yang digunakan di kaos tersebut bagus.
"Nah ini. Bahan kaos dan sablonannya bagus," tulis Kaesang.
Bukan cuma kaos kepak sayap kebhinekaan Puan Maharani, ada juga kaos couple goals Adam dan Inul yang digunakan oleh Gibran Rakabuming.
Diketahui pada pernikahan Kaesang dan Erina, mengenakan baju untuk pernikahan adiknya itu, kaos yang dikenakannya justru membuat salah fokus.
Berita Terkait
-
Diprediksi Abis Nikah Bakal Susah Nafkahi, Kaesang Santuy: Istriku Mau Jualan Brambang Goreng
-
Kaesang Pangarep Ternyata Juga 'Petakilan' Waktu Kahiyang Menikah, Warganet: Karma Dibayar Bocil Kutangan
-
Megawati Kepergok Pakai Tindikan Hidung di Nikahan Kaesang - Erina, Ternyata Plug Nasal Filter, Apa Itu?
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Di Balik "New Horizon": Kolaborasi Seni dan Material yang Memukau di Art Jakarta 2025
-
Urutan Skincare Malam untuk Usia 30-an, Lengkap dengan Rekomendasi Produk Terjangkau
-
6 Tren Kuliner Global Paling Panas di 2025: Plant-Based hingga Zero Waste
-
Aksi Bersih Pantai Bali: Dari Pungut Sampah hingga Edukasi Daur Ulang
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Plantar Fasciitis, Nyaman Bebas Nyeri
-
Tampil Glowing, 9 Rekomendasi Alat Pijat Wajah yang Teruji Ahli Kecantikan
-
5 Zodiak Paling Banyak Disukai Pria, Diam-Diam Punya Energi dan Aura yang Magnetis
-
Mimpi Malam Curi Perhatian! Hariyadin Buktikan Creator Lokal Bisa Tembus Industri Musik Global
-
4 Ciri-Ciri Sepatu New Balance Palsu, Jangan Sampai Pengen Stylish Malah Jadi Mimpi Buruk!
-
Arti We Should All Be Feminists, Pesan di Kaus Andika Kangen Band yang Gemparkan Synchronize Fest