Suara.com - Keputusan Najwa Shihab belum berhijab sampai saat ini sering menjadi sorotan banyak warganet. Maklum saja, jurnalis kenamaan tersebut merupakan seorang anak dari ulama atau cendekiawan ilmu Al Qur'an, Muhammad Quraish Shihab.
Untuk menjawab banyaknya pertanyaan tersebut, dalam YouTube Denny Sumargo, Najwa Shihab pun menguraikan sebuah analogi yang kerap disampaikan sang ayah, yang juga merupakan mantan Menteri Agama Indonesia Kabinet Pembangunan VII.
“Aku tuh ada analogi yang kerap abi (sang ayah) berikan ke aku untuk menjelaskan soal berbagai dalil agama,” ungkap Najwa yang dikutip Suara.com pada Sabtu, (17/12/2022).
Menurutnya, ada begitu banyak cara untuk bisa meraih ridho Allah, dan masuk ke dalam golongan orang-orang yang yang Allah anugerahi surga.
"Jadi abi tuh kasih analogi seperti ini, Allah tuh tidak akan bertanya 5+5 itu berapa karena jawabannya pasti satu 10, tapi Allah itu bertanya 10 itu berapa tambah berapa ya?" jelasnya.
"10 itu bisa 9+1, bisa 8+2, bisa 3+7, bisa 6+4. Ada banyak cara untuk meraih ridho Allah tidak harus lewat satu cara karena sekarang sekali lagi kalo ditanyanya 5+5 cuma satu jawabannya,” lanjut perempuan 45 tahun tersebut.
Karenanya, tak hanya melalui hijab, ibu satu anak berusaha untuk bisa meraih surga Allah melalui cara-cara lainnya. Karena menurutnya, ada begitu banyak pilihan yang Allah beri pada hamba-Nya untuk meraih Ridho-Nya.
"Ada banyak cara untuk meraih ridho-Nya, ada banyak cara untuk insyaAllah masuk rombongan orang-orang yang dianugerahi surga," terangnya.
"Dan Allah itu selalu memberikan hidangan, ada teh, ada kopi, ada air putih, ada jus. Pilih hidangan itu dan itu yang kemudian aku jadikan apa namanya analogi itu yang aku pahami dan InsyaAllah aku akan berusaha untuk meraih ridho Allah lewat beragam cara,” sambungnya.
Baca Juga: Nasib Suami Najwa Shihab Tragis, Harus Nurut Kebijakan Istri
Tentu saja jawaban dan analogi istri dari Inrahin Sjarief Assegaf ini menjadi kontroversi. Tak sedikit yang memahami apa yang dimaksud perempuan yang akrab disapa Nana ini, namun banyak pula yang tak sepaham.
Seperti di akun Instagram @nyinyi_update_official yang mengunggah video tersebut, dan telah dilihat lebih dari 13 ribu kali.
"Akal manusia bisa salah, tapi wahyu yang Allah sampaikan untuk menutup aurat dengan sempurna akan selalu benar dan terbaik untuk umatNya. Jadikan AlQuran sebagai pedoman," ujar @pramixxxxxxx.
"Jalan ke syurga memang banyak mbak, tapi kalau kuncinya nggak dapat juga nggak bisa masuk," kata @elmixxxxxx.
"Yauda sih mau dia berhijab kek enggak kek, itu urusan dia sama Yang di Atas. Selama dia nggak mengkampanyekan dan berkoar mendoktrin orang banyak dengan analogi yang dia pahami, itu tetep jadi urusan dia sama Tuhannya," jawab @yulixxxxxx.
"Jangan jawab begitu harusnya, tapi semoga dikasih hidayah secepatnya berhijab gitu. Kan wajib di Al Quran sudah tertera," tulis @jaexxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis