Suara.com - Syahrini dikenal sering berpakaian glamor dan mahal. Bukan sekadar ratusan ribu, OOTD ala istri Reino Barack itu bahkan bisa sampai ratusan juta atau bahkan miliaran rupiah.
Syahrini sebenarnya juga kerap memadukan gaya mewahnya dengan outfit berharga terjangkau. Walau begitu, tetap saja apa pun yang dia kenakan jadi tidak terlihat murah.
Saat pelantun lagu "Sesuatu" itu diketahui memakai mantel seharga Rp3 jutaan, warganet pun mengaku heran. Menurut mereka, harga segitu dinilai terlalu murah bagi sosialita sekelas Syahrini.
Mantel berbahan wol itu tampak dipakai Syahrini saat tengah berlibur dengan suaminya ke Jepang. Desainnya simpel tapi manis dengan adanya motif kotak-kotak dan ada aksen bulu pada bagian leher.
Dikutip dari Instagram fashionsyahrini2, mantel tersebut rupanya merupakan outfit dari merek internasional Jenne. Harga Black Watch Flared Long Coat itu dikatakan mencapai senilai lebih dari Rp3,1 juta.
Hingga Minggu (25/12/2022), unggahan terkait harga long coat Syahrini itu telah disukai sebanyak lebih dari 400 akun Instagram. Banyak pula warganet yang meninggalkan komentar.
Netizen yang mengomentari unggahan tersebut rata-rata beranggapan kalau harga mantel yang mencapai Rp3 jutaan terbilang murah bagi Syahrini.
"Bagi incess murah ini coat, tapi terlihat mewah," komentar seorang warganet.
"Dipakai Syahrini, kirain harganya puluhan juta gitu. Apa yang dipakai Syahrini jadi kayak serba mahal," komentar warganet lain.
Baca Juga: Beredar Isu Reino Barack Pengangguran, Syahrini Malah Pamer Tenteng Tas Miliaran
"Kirain tadi coat Rp50 jutaan," celetuk warganet lainnya.
Ada pula warganet yang semangat menekankan kalau mantel yang dikenakan Syahrini bukan barang tiruan meski harganya tak semahal biasanya.
"Ini bukan KW, ya! Tolong dicatat," tegas salah satu warganet di kolom komentar.
Di sisi lain, ada pula warganet yang menyebut bahwa gaya Syahrini kala mengenakan long coat biru tampak mirip Kate Middleton dari Kerajaan Inggris.
"Kayak yang pernah dipakai princess Kate Middleton," ungkap warganet tersebut.
Warganet lain pun menanggapi komentar, "Makanya kayak pernah lihat."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok