Suara.com - Nama Norma Risma tengah menjadi sorotan, usai membuka kisah pengkhianatan suami dengan ibunya sendiri di TikTok. Perempuan asal Serang, Banten ini pun menceritakan detil kejadian yang menimpanya di podcast Denny Sumargo baru-baru ini.
Dalam penuturannya, Norma mengaku jika pengkhiatan yang dilakukan suaminya ini bukan kali pertama selama mereka menikah selama lebih dari 1 tahun. Selain beberapa kali ketahuan 'bermain api' dengan sang ibu, lelaki yang diketahui bernama Rozy tersebut pernah kegep 'jajan' PSK via aplikasi online.
Sayang, setiap membuat kesalahan yang berulang-ulang, suami Norma, yang saat ini sudah menjadi mantan suami, akan meminta maaf dan mengumbar kata-kata cinta. Ia juga biasanya akan berkata khilaf dan bejanji akan berubah menjadi lebih baik.
Selain karena cinta, inilah yang membuat Norma akhirnya luluh dan mencoba memaafkannya meski kesalahan fatal tersebut telah dilakukan suaminya berulang kali.
"Nggak de, aku minta maaf. Pkoknya dia minta maap, aku sayang kamu, ya gitu kak, dia tuh orangnya manipulatif, dia orangnya playing victim. Pokoknya kalo ketauan salah gitu, bilangnya aku cinta aku minta maaf, janji mau berubah. dia khilaf," pungkas Norma pada lelaki yang akrab disapa Densu saat dikutip pada Kamis (29/12/2022).
Bahkan, kata Norma, setelah kejadian penggrebekan tersebut, lelaki tersebut sempat memohon-mohon melalui pesan singkat untuk tidak berpisah dengannya, dan mengumbar kata cinta lagi.
Tapi kata Norma, untuk kali ini, dirinya sudah tak bisa lagi menerimanya. Apalagi sang ayah mengancam jika ia masih menerima Rozy, ia akan kehilangan ayahnya.
"Emang awal-awal dia ada chat, dek dek aku cinta sama kamu, aku nggak mau pisah sama kamu. Tapi ya aku ga bales lagi. Menurut aku ya itu mah sering dia omong, dia bilang sayang, dia bilang cinta sama aku tuh ya hanya untuk menyelamatkan pada saat itu aja kak, supaya masalah ini nih ga melebar ke mana-mana," ucap Norma lagi.
Norma Pun Akhirnya Mantap untuk Bercerai
Selain karena ayahnya, Norma juga melihat bahwa suaminya itu sama sekali tidak mempertahankan dirinya. Ia juga selalu diingatkan oleh keluarganya yang lain, jika tak ada jaminan bahwa lelaki tersebut akan berubah.
"Kalo misalkan kamu balik lagi, dia mungkin bisa nggak berhubungan lagi sama ibuku, tapi kan tidak menutup kemungkinan untuk dia berhubungan lagi sama perempuan lain. Nanti tetep kamu juga yang akan disakitin," pungkasnya.
Dilansir Halodoc, manipulatif digunakan seseorang untuk mendapatkan kendali atas orang lain. Biasanya kejahatan psikis ini dilakukan untuk mendapatkan apa yang pelaku inginkan, dan sering kali mengorbankan orang lain.
Perilaku manipulatif memang sering terjadi dalam hubungan romantis. Ciri-ciri pasangan manipulatif adalah melakukan gaslighting, silent treatment, menarik diri, hingga mengancam.
Perilaku tersebut dilakukan untuk membuat kamu percaya bahwa kamu salah dan dialah yang benar. Sementara itu, korban manipulatif sering merasa bingung, tidak yakin tentang apa yang harus dipikirkan atau rasakan, dan meminta maaf atas sesuatu yang bukan kesalahan kamu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
-
Ramalan Zodiak Cancer Hari Ini 13 November: Hempas Overthinking, Fokus Pada Ketenangan
-
Gus Elham Yahya Keturunan Siapa? Minta Maaf Usai Dikecam PBNU dan Kemenag Gegara Ciumi Anak Kecil
-
5 Shio Diprediksi Meledak Keberuntungannya pada 13 November 2025, Siapa Saja?
-
Ramalan 12 Shio Hari Ini 13 November: Intip Peruntungan Karier, Keuangan hingga Asmara
-
Timothy Ronald: Investor Muda dengan Kekayaan Lebih dari Rp1 Triliun, Apa Rahasianya?
-
Terpopuler: Kontroversi Gus Elham Yahya Cium Bocah Perempuan, Zodiak yang Kurang Beruntung November
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas Casual Super Nyaman, Cocok Buat Nongki Bareng Teman
-
7 Rekomendasi Sepatu Gym Wanita Terbaik, Modal Rp300 Ribuan Kaki Bebas Cedera
-
Apa Itu Mimetic Violence? Istilah Baru dari Kasus Ledakan SMAN 72 yang Sangat Berbahaya