Suara.com - Masjid Raya Al Jabbar tengah menarik perbincangan publik lantaran memiliki arsitektur yang megah dan menawan. Masjid yang berlokasi di Gedebage, Bandung, ini baru saja diresmikan pada 30 Desember 2022 lalu.
Masyarakat pun tampak sangat antusias mengunjungi masjid ini. Terlihat, masjid tersebut cukup ramai bahkan tampak seperti destinasi wisata baru.
Sayangnya, banyaknya pengunjung berbanding lurus dengan sampah plastik yang ditinggalkan. Hal ini tampak dalam unggahan akun TikTok gtonibaku.
Dalam unggahan itu, tampak pemandangan kolam masjid yang dipenuhi sampah-sampah yang mengambang. Bukan hanya itu, di sekeliling masjid juga terlihat sampah yang berserakan.
"Kasihan Pak Ridwan Kamil, lho. Udah bangun masjid megah, tapi kalian tak menghargai usahanya dan terlebih malah mengotori rumah Allah dengan sampah," tulis pengunggah dalam caption video itu.
Mulai dari bungkus kemasan makanan ringan, botol minum, kotak makan kertas, tali, dan lainnya terlihat di sana. Pada area parkir, sampah juga terlihat berceceran.
Tempat sampah pun sangat penuh, bahkan isinya sampai berjatuhan di sekelilingnya. Hal ini membuat pemandangan masjid tersebut tampak tercemar dan bikin miris.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Banyak warganet yang merasa miris hingga kecewa melihat apa yang terjadi pada masjid megah itu.
"Pentingnya membentuk karakter sejak dini ini nih, membiasakan buang sampah agar tidak sembarangan pun susah," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Viral Bocil Berenang di Kolam Masjid Raya Al Jabbar, Ada Aturannya Enggak Sih?
Warganet lain ikut berkomentar. "Ya Allah, kenapa demikian? Padahal kebersihan sebagian daripada iman. Kalau begini, bagaimana?" Ujar warganet ini.
"Padahal baru beberapa hari aja diresmikan. Sayang banget ya Allah," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Rabu (4/1/2023) unggahan ini sudah ditonton sebanyak 3 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif Veja, Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Kerutan Lansia, Mulai Rp50 Ribuan
-
Bibir Tebal Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Layak Dicoba, Mulai Rp23 Ribuan
-
5 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Milia di Usia 30 Tahun
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik MAC yang Paling Populer dan Ikonik
-
5 Cushion Terbaik untuk Kulit Sensitif Usia 45 Tahun ke Atas
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam