Suara.com - Media sosial Twitter tengah dihebohkan dengan peristiwa unik. Kata 'Mega' yang jadi perbincangan warganet dan trending tropic, kini malah tidak bisa dicari. Kenapa ya?
Bukti tangkapan layar kata 'Mega' tidak bisa dibuka juga diunggah oleh sebuah akun di Twitter @seterahdeh.
“??????????? Kocak,” tulis akun tersebut dalam cuitannya dengan melampirkan tangkapan layar, Jumat (13/1/2023).
Sementara itu, warganet lainnya yang tidak percaya dengan hal tersebut juga mencoba mencari kata 'Mega' sendiri. Ternyata, warganet lainnya juga mengalami hal serupa. Ada beberapa warganet lantas membalas cuitan tersebut dan mengatakan kalau Mega adalah teman dekat Elon Musk.
Sebagian warganet lainnya justru mengira kalau tidak bisa dibukanya kata 'Mega' karena ponselnya yang mengalami gangguan. Ada juga yang bingung karena kata tersebut masih menjadi salah satu bagian trending di Twitter.
"Mega temen deketnya Elon Musk," tulis pemilik akun @afi*****al19 di kolom balasan.
"Sumpah padahal trending dari kapan tau begini bae, kirain HP gua yang eror," tulis akun @Ime******ne11.
"Wkwkw beneran sih tapi di suggestionnya mah tetep muncul," sahut pemilik akun @pom*******ring.
"Wkwkwk tadi sempet liat ada yang bahas di Tiktok, emang powernya no kaleng-kaleng," komentar akun @sol*******aa.
Baca Juga: PSSI Trending Topik di Twitter, Warganet : Liga Paling Ribet, Prestasi Nol
Hingga artikel ini dimuat, tercatat sebanyak 164 ribu akun yang membuat cuitan dengan kata 'Mega”. Perbincangan tidak bisa dicarinya kata 'Mega' ini juga menjadi bahasan di berbagai media sosial lainnya.
Bahkan, beberapa konten kreator di Tiktok juga membahas kebingungannya terkait kata 'Mega' yang tidak bisa dicari di Twitter.
Sementara itu, beberapa warganet ada yang menghubungkan kata 'Mega' dengan mantan presiden Indonesia ke-5, Megawati Soekarnoputri. Hal ini karena sebelumnya Megawati sempat menjadi perhatian dalam pidatonya dalam HUT PDIP ke-50 beberapa waktu lalu.
Apalagi, sempat ada beberapa warganet yang mengunggah potongan videonya di media sosial. Meski demikian, warganet lainnya juga bingung karena kata 'Mega' bukan hanya mengacu pada Megawati, tetapi hal-hal lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Kulkas 2 Pintu yang Awet dan Hemat Listrik, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Asam Urat Kumat Bikin Nyeri Sendi, Coba Resep Ramuan Daun Kumis Kucing Ini
-
5 Face Wash Mengandung Salicylic Acid, Hempaskan Kulit Berjerawat Membandel
-
2 Cara Merebus Daun Bidara untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat
-
Shampo Kuda untuk Manusia, Benarkah Aman? Diklaim Ampuh Memanjangkan Rambut
-
Air Fryer Vs Microwave Mana yang Lebih Hemat Listrik? Cek 5 Rekomendasi Watt Rendah
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
5 Pilihan Teh Herbal yang Ampuh Turunkan Kadar Kolesterol, Mulai dari Rp20 Ribuan
-
Inspirasi Kado Nikah 2026: Rekomendasi Hadiah Unik yang Berkesan
-
Gonta-ganti Sunscreen, Apakah Berbahaya? Simak Penjelasan Dokter Spesialis Kulit