Suara.com - Sering tampil cantik, dokter Reisa Broto Asmoro ternyata juga gemar menggunakan barang mewah. Terbaru, ia kedapatan menenteng tas Chanel seharga Rp 65 juta saat hangout bersama teman-temannya.
Pakar kesehatan yang menjabat sebagai Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 ini, memang terkenal sebagai sosok yang tampil anggun dan memiliki pergaulan yang luas.
Potret Reisa menggunakan tas chanel ini dibagikan langsung di instagram story-nya yang dilihat suara.com, Jumat (13/1/2023), terlihat ia bersama 4 teman perempuan lainnya, menenteng sebuah tas tangan berwarna biru, dengan rantai sebagai talinya cukup menarik perhatian.
Berdasarkan hasil penelusuran suara.com, diketahui itu adalah tas Chanel 19 Flap Bag Tiffany Blue berukuran 26x16x9 centimeter. Menurut situs Relux Shop, tas ini dibandrol dengan harga 4.295 dolar AS atau setara Rp 65,4 juta.
Tas Chanel ini memiliki tampilan klasik, meski berwarna biru muda, tapi tetap menampilkan aksen huruf C khas Chanel di bagian tengahnya.
Adapun yang menjadikan tas ini bernilai fantastis, yaitu series Chanel 19 adalah tas terakhir yang dirancang mendiang Karl Lagerfeld, sehingga keberadaan ta ini dibuat untuk menghormati mendiang. Sehingga tas ini kembali diluncurkan pada Maret 2019, sebagai bagian dari Fall/Winter 2019 collection.
Lantaran desainnya yang klasik dan diluncurkan kembali dengan edisi terbatas, maka tas Chanel 19 sudah jarang ditemui di pasaran.
Perlu diketahui Karl Lagerfeld adalah salah satu direktur kreatif brand asal Paris, Prancis ini. Ia bekerja bersama Virginie Viard. Model tas Chanel 19 jadi salah satu koleksi yang tertua, karena desain pertama kali dibuat pada Februari 1955.
Baca Juga: Tetap Modis! Tas Dior Rp53 Juta Verrell Bramasta saat Temani Venna Melinda Bikin Salfok
Berita Terkait
-
Tetap Modis! Tas Dior Rp53 Juta Verrell Bramasta saat Temani Venna Melinda Bikin Salfok
-
Sempat Viral dan Ditertawakan Warganet, Gadis Singapura Ini Diajak Makan Siang oleh Founder Charles and Keith
-
Kena Bully karena Beli Tas Mewah, Remaja Ini Diundang Bertemu Founder Charles & Keith
-
Gara-gara Tulisan "Luxury Bag" Gadis Cantik Ini Dapat Hujatan dari Netizen
-
Istri Sultan Batubara Kalimantan Memang Beda, Nursam Jholin Tenteng Tas Seharga Rp 3,8 Miliar
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok